Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won dari The Midnight Romance in Hagwon Jadi Aktor dan Aktris Terpopuler

Behind the Scene The Midnight Romance in Hagwon
Sumber :
  • Viu

VIVA – Aktor dari serial The Midnight Romance in Hagwon yang saat ini sedang tayang di platform streaming Viu, berhasil meraih puncak popularitas sebagai aktor paling populer minggu ini!

4 Momen Mengejutkan di Good Partner Episode 6-7

Di posisi pertama, drama Connection berhasil menduduki posisi teratas. Selanjutnya, The Midnight Romance in Hagwon naik ke posisi kedua dalam peringkat mingguan drama TV yang paling menarik perhatian menurut Good Data Corporation.

Peringkat ini ditentukan setiap minggunya berdasarkan data yang dikumpulkan dari artikel berita, postingan blog, komunitas online, video, dan media sosial mengenai drama yang sedang atau akan segera tayang.

Manga Jujutsu Kaisen akan Tamat September 2024

Selain itu, aktor utama dari serial Viu Original The Midnight Romance in Hagwon juga meraih dua peringkat teratas dalam daftar aktor minggu ini. Jung Ryeo Won mempertahankan posisi pertama, sementara Wi Ha Joon naik ke posisi kedua.

Drama romansa terbaru My Sweet Mobster memulai debutnya di posisi ketiga dalam daftar drama, dengan bintang utamanya, Han Sun Hwa dan Um Tae Goo, masing-masing masuk dalam daftar aktor di posisi kelima dan keenam.

Keseruan di Balik Layar DNA Lover, Jung In Sun dan Choi Siwon Tertawa Terbahak-bahak di Lokasi Syuting

Miss Night and Day memulai debutnya di peringkat ke-4 dalam daftar drama, dengan para aktornya meraih tiga dari 10 tempat teratas dalam daftar aktor minggu ini. Jeong Eun Ji dari Apink menempati posisi ke-5, Lee Jung Eun di posisi ke-7, dan Choi Jin Hyuk di posisi ke-9.

Di sisi lain, drama The Player 2: Master of Swindlers berada di peringkat ke-5 dalam daftar drama minggu ini. Terakhir, Bitter Sweet Hell tetap berada di posisi ke-6 dalam daftar drama, dengan pemeran utamanya, Kim Hee Sun, juga tetap di urutan ke-8 dalam daftar aktor.

Peringkat Drama & Aktor Terpopuler

Berikut merupakan 10 drama TV teratas yang paling banyak diperbincangkan:

  1. Connection
  2. The Midnight Romance in Hagwon
  3. My Sweet Mobster
  4. Miss Night and Day
  5. The Player 2: Master of Swindlers
  6. Bitter Sweet Hell
  7. Crash
  8. Beauty and Mr. Romantic
  9. Missing Crown Prince
  10. Su Ji and U Ri

Berikut ini adalah 10 aktor drama teratas yang paling populer minggu ini:

  1. Jung Ryeo Won (The Midnight Romance in Hagwon)
  2. Wi Ha Joon (The Midnight Romance in Hagwon)
  3. Jeong Eun Ji (Miss Night and Day)
  4. Ji Sung (Connection)
  5. Han Sun Hwa (My Sweet Mobster)
  6. Um Tae Goo (My Sweet Mobster)
  7. Lee Jung Eun (Miss Night and Day)
  8. Kim Hee Sun (Bitter Sweet Hell)
  9. Choi Jin Hyuk (Miss Night and Day)
  10. Jeon Mi Do (Connection)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya