Global TV Laporkan Dhani ke Dewan Pers

Ahmad Dhani
Sumber :
  • VIVAnews/Gestina

VIVAnews – Global TV melaporkan secara resmi kasus kekerasan yang menimpa dua kru mereka kepada Dewan Pers. Ahmad Dhani disebut-sebut ikut terlibat dalam insiden tersebut. “Global TV dengan resmi menyampaikan laporan peristiwa dengan Ahmad Dhani,” kata Ketua Dewan Pers Bagir Manan.

Terkait hal itu, Dewan Pers menyatakan siap menengahi perseteruan antara Global TV dan Ahmad Dhani itu.  “Akan kami selesaikan dengan tata cara pers, dalam bentuk mediasi,” ujar Bagir.  Menurutnya, pihak Global TV sendiri siap untuk melakukan mediasi. Bila nanti proses mediasi berhasil, maka proses hukum diharapkan tidak perlu dilakukan.

Meskipun demikian, Dewan Pers tidak tahu apakah pihak Ahmad Dhani bersedia melakukan mediasi atau tidak. “Kami harus menghubungi Dhani, apakah dia mau menyelesaikan persoalan ini melalui Dewan Pers,” tutur Bagir. Ia juga meminta agar kepolisian memperhatikan dan mendorong proses mediasi antara kedua belah pihak.

Bagir menekankan, laporan yang disampaikan Global TV ke kepolisian dan Dewan Pers sifatnya berbeda. “Pengaduan ke polisi menyangkut tindak kekerasan, di luar proses mediasi,” katanya. Bagaimanapun, ia mengatakan, bila proses mediasi berhasil, maka tidak ada manfaatnya untuk melanjutkan proses hukum.

Untuk menindaklanjuti laporan Global TV, Dewan Pers akan meminta keterangan dari pihak-pihak terkait secara obyektif. “Kami juga tidak apriori. Pers tidak selalu benar. Pers bisa juga salah. Jadi (akan kami) periksa dengan baik.  Misalnya apakah ini sudah mengganggu privasi orang,” kata Bagir.

Meski demikian Bagir menegaskan bahwa kekerasan terhadap pers tidak dapat ditolerir dan tidak boleh terjadi dalam keadaan apapun. Oleh karena itu, Dewan Pers berharap Dhani bersikap kooperatif. “Pekerjaan Dhani kan juga membutuhkan pers. Jadi jangan sampai tidak ada saling pengertian,” kata Bagir. (kd)

Daftar Tempat Charging Mobil Listrik di Tol Trans Jawa saat Mudik Lebaran 2024
Live World Boxing di tvOne, Minggu, 31 Maret 2024, Jam 09.00 WIB

Live World Boxing Welter Super WBO dan WBC, Tszyu vs Sebastian Fundora Tayang Akhir Pekan di tvOne

tvOne akan kembali menayangkan Live Wolrd Boxing akhir pekan ini hari Minggu, 31 Maret 2024 pukul 09.00 WIB LIVE dari T-Mobile Arena Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024