Jadi Demonstran, Aktris Hollywood Ditangkap

Daryl Hannah
Sumber :
  • AP

VIVAnews - Aktris Hollywood, Daryl Hannah, ditangkap di depan Gedung Putih bersama dengan sejumlah pengunjuk rasa lainnya, 30 Agustus 2011. Bintang film 'Kill Bill' ini berunjuk rasa menentang pembangunan jalur pipa minyak dari Kanada ke Gulf Coast, Amerika Serikat.

Profil Sandra Dewi, Artis Cantik yang Suaminya Terjerat Kasus Korupsi

Menurut harian Daily Mail, Hannah ditangkap setelah menghiraukan perintah polisi untuk tidak duduk di trotoar dekat Gedung Putih. Aktris kelahiran 3 Desember 1960 ini pun akhirnya diborgol oleh polisi.

Sebelum ditangkap, Hannah mengatakan, para pengunjuk rasa menuntut agar Amerika bebas dari ketergantungan terhadap bahan bakar fosil. Mereka mengusulkan agar pemerintah berinvestasi pada energi bersih sebagai gantinya. Hannah juga mengungkapkan, para pengunjuk rasa berharap Presiden AS, Barack Obama tidak akan tunduk kepada para pelobi dari indusri minyak.

Wawancara Lawasnya Jadi Sorotan, Sandra Dewi Ogah Disebut Hidup Bak di Negeri Dongeng

Aktris yang membintangi film 'Blade Runner' dan 'Roxanne' ini belakangan menjauhi kehidupan glamor Hollywood dan memilih tinggal di kawasan Rocky Mountains.

Aktivis pro lingkungan tersebut menggunakan sumber air dan listrik sendiri. Bahkan, kendaraan Hannah menggunakan minyak sisa dari restoran cepat saji sebagai bahan bakar. Selain itu ia juga memiliki toilet kompos. (ren)

Rusia Sebut AS Buru-buru Tuduh ISIS Atas Serangan Gedung Konser di Moskow
Sidang Lanjutan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum di MK

Kubu 03 Bantah Pemilu Ulang Hambat Pelantikan Presiden Terpilih: Alasan Mengada-ada

Kubu 03 Ganjar-Mahfud menyampaikan argumen Pilpres 2024 sudah disiapkan skenario dua putaran. Maka itu, tak ada masalah dengan pemilu ulang.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024