Keluarga Dukung Nadine ke Brasil

Nadine Alexandra
Sumber :
  • Facebook Nadine Alexandra

VIVAnews - Keikutsertaan Nadine Alexandra Dewi Ames ke ajang Miss Universe 2011 mendapat dukungan penuh dari pihak keluarga dan para kerabatnya. Tak sabar menunggu perhelatan akbar Grand Final Miss Universe 2011, keluarga Nadine pun bertandang ke Brasil jauh-jauh hari.

Menurut juru bicara Yayasan Putri Indonesia, Mega Angkasa, keluarga Nadine sudah berada di Sao Paolo, Brasil sejak Agustus lalu. Meski perhelatan akbar malam final baru akan digelar 12 September 2011, mereka sudah bertolak ke benua Amerika, sejak 16 Agustus lalu.

“Keluarga yang datang memberi dukungan, ayah dan ibu Nadine, kakak tertua Nadine juga teman-teman dekat Nadine dari Inggris. Mereka datang lebih awal sambil liburan keliling Eropa,” kata Mega saat dihubungi Vivanews.com, Kamis 8 September 2011.

Tak hanya dukungan dari pihak keluarga dan kerabat yang sangat dibutuhkan Nadine, ia pun berharap, masyarakat Indonesia juga memberikan dukungan untuknya. Selama masa karantina berlangsung dari 21 Agustus hingga 11 September, Nadine kesulitan melakukan komunikasi. Meski sulit melakukan komunikasi dengan pihak keluarga juga teman-teman dekatnya, Nadine yakin dukungan untuknya akan terus mengalir.

“Di sini saya tidak bisa gunakan handphone dan jarang online, susah buat komunikasi, yang jadi sahabat saya room mate, dia selalu dukung saya. Walaupun saya jarang komunikasi dengan keluarga, saya tahu mereka dukung saya dan dukungan itu membuat saya bangga,” ujarnya lewat video Skype beberapa waktu lalu.

Nadine pun sempat mengaku pada Mega, tidak mengalami banyak kendala selama menjalani  masa karantina. Justru saat ini, jebolan puteri Indonesia tahun 2010 itu merasa memiliki rasa percaya diri yang tinggi.

“Saya bilang pertahankan itu, itu sebagai modal utama seorang finalis menghadapi grand final,” kata Mega yang sempat memberikan semangat pada Nadine. (umi)

Jaksa Sebut SYL Bayar Tagihan Kartu Kredit Ratusan Juta Pakai Uang Hasil Korupsi di Kementan

Baca Juga :

Rasis, John Galliano Didenda Rp51,4 juta

Dokter Boyke Sebut Perilaku Menyimpang Homoseksual Bisa Terjadi di Dalam Sel Tahanan

Empat Cara Unik Agar Tetap Langsing

Ukuran Tubuh Pengaruhi Karier

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Laporkan Albertina Ho ke Dewas, Ada Apa?

Dua Nenek Ini Nekat Tanam Implan

Menyesal Menjadi Wanita Terberat di Dunia

Syahrul Yasin Limpo (SYL), Jalani Sidang Perdana

Biaya Ultah Cucu SYL Minta Di-reimburse Kementan, Pegawai Menolak Terancam Dimutasi

Mantan Kasubag Rumah Tangga Biro Umum dan Pengadaan Kementan, Isnar Widodo turut mengungkapkan ada permintaan reimburse untuk biaya ultah cucu SYL ke Kementan

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024