Demi Roman Picisan, Beby Tshabina Belajar Bahasa Belanda

Beby Tshabina.
Sumber :
  • VIVA/Maria Margaretha Delviera

VIVA – Sinetron Roman Picisan yang sempat hits pada 2017 kini akan diangkat ke layar lebar. Monty Tiwa dipercaya sebagai sutradara film yang dibintangi oleh Arbani Yasiz (Roman), Adinda Azani (Wulan), dan Umay Shahab (Sam).

Roman Picisan Hanin Dhiya dan Ahmad Dhani, Lebih Gelap Namun Indah

Kali ini akan ada karakter baru bernama Meira yang diperankan oleh Beby Tshabina. Diceritakan bahwa Meira merupakan teman kuliah Roman di Belanda. Nantinya Roman akan dilema untuk memilih antara Meira atau Wulan.

Sebagai mahasiswi yang kuliah di Belanda, Beby harus belajar bahasa Negeri Kincir Angin tersebut untuk perannya.

Arbani Yasiz dan Adinda Anzani Ingin Keluar dari Sinetron Romantis

“Aku tuh ceritanya kuliah di sana dan sudah lama tinggal di sana yang otomatis aku harus bisa bahasa Belanda kan. Seru banget sih,” ujar Beby saat ditemui VIVA belum lama ini.

Cerita Arbani Yasiz, Digandrungi Fans Sampai Nangis Minta Foto

Menurut pemain film Teman Tapi Menikah tersebut, bahasa Belanda tidak semudah bahasa Inggris dalam hal pelafalan. “Sulit sih, kalau Inggris kan ngomongnya biasa kayak Indonesia, kalau di sana tuh pakai di sini (tenggorokan),” katanya.

Selain tantangan bahasa, Beby juga memerankan mahasiswi yang berusia lebih tua darinya sekarang. “Di sini aku belajar bagaimana feel dewasanya. Kalau aku kan fun-nya kayak anak-anak heboh gitu. Aku pengin dikenal orang karena kualitas aku. Aku pengin ngelakuin yang terbaik di sini,” kata aktris berusia 18 tahun ini.

Dua bintang film Arini, Aura Kasih dan Morgan Oey, benar-benar bikin baper. Chemistry keduanya bikin kita senyum-senyum sendiri. Lihat saja di wawancara khusus ini.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya