Perjanjian Rahasia Aktor Indonesia dengan Produser Hollywood

Chicco Jerikho, Oka Antara dan Arifin Putra
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Maria Margaretha

VIVA – Film Indonesia mulai menjadi incaran investor asing, salah satu contohnya yakni film garapan Randy Korompis yang berjudul Foxtrot Six. Tidak main-main, film laga fiksi ilmiah ini diproduseri oleh Mario Kassar, produser yang sama dengan film Terminator dan Rambo.

3 Rekomendasi Film Bertema Nasionalisme Teman Nonton Saat di Rumah Aja

Tentunya bekerja sama dengan produser Hollywood bukanlah perkara sederhana. Para pemain yang berasal dari Indonesia yaitu Oka Antara, Ario Bayu, Arifin Putra, Aurelie Moeremans, Rio Dewanto, Chicco Jerikho, dan Julie Estelle perlu menandatangani perjanjian kerahasiaan.

“Semuanya serba rahasia. Selama kita syuting enggak boleh upload foto, kita enggak boleh selfie, kita enggak boleh foto di make-up room, sampai kita harus tanda tangan surat perjanjian kerahasiaan,” ujar Oka Antara di Popcon Asia 2018 di Indonesia Convention Center, Tangerang, pada Sabtu 22 September 2018.

Sebelum Meninggal, Didi Kempot Menyelesaikan Filmnya

Chicco Jerikho, Oka Antara, dan Arifin Putra yang hadir di booth Foxtrot Six di Popcon Asia 2018 juga tidak dapat berbicara banyak mengenai film tersebut. “Rahasia kalau kita enggak boleh mendistribusi foto apa pun, seperti halnya dengan hari ini semua penuh dengan kerahasiaan,” ujar Arifin Putra.

Foxtrot Six rencananya akan tayang pada 2019, bercerita mengenai mantan anggota marinir dan teman-temannya dalam berjuang menyelamatkan negara dari kemiskinan dan kepemimpinan sebuah partai pemberontak yang kejam.

Monty Tiwa Bersyukur Filmnya Rampung Sebelum Wabah Virus Corona
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim

Mendikbud: Film Indonesia Bagian dari Hidup Kita

Festival film dibuka kembali.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2020