Avengers: Endgame Pecahkan Rekor Terbaru Sepanjang Sejarah

Cuplikan adegan dalam film Avengers: Endgame.
Sumber :
  • Marvel Studios

VIVA – Setelah satu minggu penayangannya, Avengers: Endgame sukses besar di pasar Box Office seluruh dunia dan berhasil memecahkan rekor terbaru sepanjang sejarah. Film superhero ini meraup lebih dari US$1 miliar atau setara Rp14 triliun dalam sepekan debutnya. 

DIlansir dari laman bloomberg, Senin, 29 April 2019, perolehan Avengers: Endgame hampir dua kali lipat dari film pendahulunya, Avengers: Infinity War yang menghasilkan sekitar US$985 juta keuntungan, termasuk penjualan TV, mainan, tiket bioskop, dan teater, menurut S&P Global.

Dari pemutaran di Amerika dan Kanada saja, Avengers: Endgame sudah menembus angka US$350 juta (sekitar Rp4 triliun) di minggu pertama penayangan. Film terakhir dari phase tiga Marvel Cinematic Universe ini memang telah ditunggu para penggemar sejak 11 tahun lalu. 

Tidak dapat dipungkiri jika antusiasme masyarakat sangat tinggi untuk menonton film berdurasi tiga jam ini. 

Dengan pencapaian ini, Avengers: Endgame diprediksi akan meraup US$2,07 miliar di akhir penayangannya, mengalahkan Star Wars: The Force Awakens tahun 2015 silam. 

Hanya ada dua film di Hollywood yang pernah meraup angka lebih banyak dari film-film ini yakni Avatar pada 2009 dan Titanic yang dirilis pada 1997.

Alan Horn selaku direktur dari The Walt Disney Studios mengatakan bahwa pencapaian ini merupakan salah satu bentuk antusiasme masyarakat dunia yang tidak dapat ditandingi. 

“Meskipun Endgame masih jauh dari berakhirnya Marvel Cinematic Universe, 22 film pertama ini merupakan pencapaian yang luas, dan keberhasilan monumental akhir pekan ini adalah bukti dunia yang telah mereka bayangkan, bakat yang terlibat, dan hasrat kolektif mereka, ditandingi oleh antusiasme penggemar yang tak tertahankan di seluruh dunia.” ujarnya.

Terungkap, Deleted Scene Avengers: Endgame yang Mengharukan

“Sejak awal Iron Man, yang ingin kami lakukan adalah menghidupkan karakter-karakter yang hanya ada di dalam komik ke layar kaca, seperti apa yang kami rasakan sebagai penggemar komik,” kata Kevin Feige, presiden Marvel Studios pada sebuah wawancara melansir Techcrunch pada Senin, 29 April 2019.

“Sutradara kami, Anthony dan Joe Russo, dan penulis kami, Christopher Markus dan Stephen McFeely, benar-benar membawa pulang cerita ini, dan saya juga sangat berterima kasih atas pemeran dan pembuat film kami dari seluruh MCU dan semua yang telah bekerja keras untuk membuat film terbaik yang bisa mereka buat, termasuk tim yang luar biasa di Marvel Studios dan Disney. Dan tentu saja, tanpa Stan Lee dan Jack Kirby, semua ini tidak akan mungkin terjadi,” tuturnya.

Ketika Avengers dan Shazam! Ikut FaceApp Challenge

Penulis: Yasmin Karnita

Destin Daniel Cretton

Avengers: The Kang Dynasty Disutradarai Pembuat Film Shang-Chi

Destin Daniel Cretton, yang memimpin film hit Marvel tahun lalu Shang-Chi, telah dikonfirmasi bergabung untuk menyutradarai Avengers: The Kang Dynasty

img_title
VIVA.co.id
27 Juli 2022