Cerita Seru Babe Cabita Syuting di Tengah Laut Tanpa Listrik

Babe Cabita Bintangi Film 'Kapal Goyang Kapten'
Sumber :
  • VIVA/Putra Nasution

VIVA – Komika Indonesia, Babe Cabita berbagi cerita selama proses syuting film 'Kapal Goyang Kapten', yang disutradarai oleh Raymond Handaya. Syuting film berlokasi di Pulau Ambon dan di kepulauan Tual, Maluku Tenggara. Film itu akan tayang serentak di bioskop tanah air pada 5 September 2019.

Pria asal Kota Medan itu mengungkapkan untuk pengambilan gambaran film tersebut, ?menelan waktu selama 18 hari. Proses syuting jadi tantangan tersendiri. Apalagi, lokasi syuting berada di pulau dan tengah laut.

?"Karena ini lebih ke alam jadi kita kesusahan paling karena kita syuting di alam yang enggak ada listrik. Pulangnya tengah malam kita juga naik kapal lagi satu jam, kapalnya kapal kecil," sebut Babe Cabita kepada wartawan di Medan, Senin malam, 19 Agustus 2019.

Dalam film 'Kapal Goyang Kapten', Babe Cabita berperan sebagai Gomgom yang merupakan pemandu wisata. Ia pun harus berakting selayaknya sebagai nakhoda kapal. Lalu kapalnya dibajak oleh tiga perampok amatir.

?Kesulitan yang dirasakan Babe lebih ke teknis. "Mungkin kesulitan lebih ke teknis dan pengambilan gambar. Karena di kapal kan ngambilnya juga agak susah Jadi ada beberapa kapal untuk mengambil gambar," sebut pria berbadan tambun itu.

Ia mengatakan ?film ini untuk memperkenalkan keindahan alam di Pulau Ambon dan di kepulauan Tual, Maluku Tenggara. Keindahan alam itu menjadi daya tarik objek wisata yang harus dikunjungi dengan potensi yang baik dan bagus.

"Pesan dari film ini paling itu tadi, kita untuk mencapai sesuatu diperlukan kerja sama dan
harus menurunkan ego. Udah gitu juga ada sisi humanisnya, tentang bagaimana kita menghargai orang tua," jelas Babe Cabita.

Selain Babe Cabita, Film ini juga dibintangi oleh ?Mamat Alkatiri dan Romaria Simbolon, Ge Pamungkas, Roy Martin, Muhadkly Acho, Yuki Kato,  Yusril, Naomi Papilaya dan Andi Anissa, Ryma Gembala, Ananta Rispo dan Asri Welas.? Sudah pasti, film diproduki ?Mega Pilar Pictures? menyajikan cerita yang unik dan lucu untuk pantas ditonton nantinya.

Bikin Mewek! Ini Isi Percakapan Istri dan Babe Cabita Dua Hari Sebelum Meninggal
Konferensi Pers Film Vina: Sebelum 7 Hari

Nayla Purnama Jadi Peran Utama di Film Horor Vina: Sebelum 7 Hari, Diangkat dari Kisah Nyata Viral

Aktris peran Nayla Purnama didapuk jadi pemeran utama dalam film horor kriminal berjudul Vina: Sebelum 7 Hari, garapan sutradara Anggy Umbara. Seperti apa kisahnya?

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024