Sinopsis The Matrix Resurrections, Penantian 18 Tahun Para Fans

The Matrix Ressurections.
Sumber :
  • IMDb

VIVA – Hari ini, Rabu, 22 Desember 2021, film bergenre Sci-fi Action berjudul The Matrix Resurrections akhirnya tayang setelah 18 tahun lamanya penggemar menunggu. Ini merupakan seri film The Matrix keempat yang ditulis, diproduksi dan disutradarai oleh oleh Lana Wachowski. 

Ekspansi Bisnis, Bos MD Pictures Jual Saham FILM Raup Rp 1,25 Triliun

Film The Matrix 4 ini sudah diumumkan sejak akhir tahun 2019 lalu oleh Lana Wachowski selaku sutradara. Film ini masih dibintangi oleh pemain yang sama yakni Keanu Reeves dan Carrie Ann-Moss dengan berperan sebagai duo ikonik Neo dan Trinity. Setelah pengumuman film dibuat, pada bulan Februari 2020 lalu diketahui sudah mulai melaksanakan syuting. 

Sinopsis The Matrix Resurrections

Nayla Purnama Jadi Peran Utama di Film Horor Vina: Sebelum 7 Hari, Diangkat dari Kisah Nyata Viral

Film The Matrix Ressurection

Photo :
  • Dok.imdb

Film The Matrix Resurrections dimulai dengan latar cerita dua puluh tahun kemudian setelah terjadinya  ‘The Matrix Revolutions’. Diketahui bahwa kehidupan normal dijalani oleh Neo sebagai Thomas A. Anderson di San Francisco.

Sinopsis Branding in Seongsu Episode 1: Trik Kim Ji Eun Atasi Pemagang yang Bikin Frustasi

Kemudian pada suatu hari Neo dipertemukan dengan Trinity dan ternyata kedua dari mereka tidak ada yang saling mengenal. Namun, mereka menyadari adanya keterhubungan diantara mereka. 

Setelah itu, Neo bertemu dengan Morpheus yang membantunya membuka matanya lagi untuk melihat realitas alam semesta tituler dengan pil merah dan pil biru yang ditawarkan oleh Morpheus. Setelah terbuka dan sadar, Neo pun berniat untuk mencari tahu kembali diri aslinya dan akan menyelamatkan manusia dengan melanjutkan perjuangan. 

Ada juga pemeran lainnya yang kembali dalam karakternya selain Keanu Reeves dan Carrie-Anne Moss, yakni Lambert Wilson yang berperan sebagai The Merovingian, Jada Pinkett Smith yang berperan sebagai Niobe dan Daniel Bernhardt yang berperan sebagai Agen Johnson.

Film keempat The Matrix semakin seru karena terdapat beberapa pemain baru yang turut menyukseskan film ini. Di antaranya adalah Yahya Abdul-Mateen II yang berperan sebagai Morpheus, ada juga Jessica Henwick, Neil Patrick Harris, Jonathan Groff, Priyanka Chopra Jonas dan Christina Ricci.

Sebagai informasi, The Matrix Resurrections yang sudah ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya cukup lama ini diproduksi oleh Village Roadshow Pictures dan Venus Castina Productions. Selain itu, Warner Bros Pictures menjadi pihak yang mendistribusikannya.

Sebelumnya, film ini sudah lebih dulu ditayangkan perdana di Toronto, Kanada pada 16 Desember 2021. Saat ini film tersebut akan secara serentak dijadwalkan untuk tayang di bioskop-bioskop pada 22 Desember 2021. Film The Matrix Resurrections juga dapat kamu Saksikan melalui platform streaming HBO GO.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya