Arti Nama Anak Ketiga Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu

Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu
Sumber :
  • VIVA/Putri Dwi

VIVA – Kabar bahagia datang dari pasangan Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu. Pasangan yang menikah pada 17 November 2013 itu kembali dikaruniai anak ketiga yang berjenis kelamin perempuan. 

Anak Shireen Sungkar Diare Akibat Air Galon Isi Ulang Terkontaminasi E.Coli, Ini Bahayanya!

Anak ketiga mereka lahir pada 17 April 2018 pukul 20.20 WIB dan diberi nama Cut Shafiyyah Mecca Alfatih yang ternyata memiliki arti yang indah. 

“Namanya Cut Shaffiyah Mecca Al Fatih, artinya kalau Cut itu karena nama saya Teuku dan kalau anak perempuan itu Cut. Shaffiyah artinya suci, bersih, dan baik, bisa diartikan seperti itu. Memang terinspirasi dari istri Nabi Muhammad SAW," ungkap Wisnu saat ditemui di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Kamis, 19 April 2018. 

Penduduk Muslim Terus Berkembang, Teuku Wisnu Bakal Bangun Masjid Indonesia Pertama di Jepang

Pesinetron tersebut menambahkan, Mecca yang ada dalam nama anaknya itu merupakan Mekkah, kota idaman umat Islam yang punya banyak kemuliaan. Sementara Al Fatih memang diberikan pada semua anaknya.

"Tapi terinsiprasi dari salah satu Sultan Al Fati,” katanya melanjutkan.

Banyak yang Tak Yakin Hasil Quick Count, Teuku Wisnu: Siapapun yang Menang Maka Allah Izinkan

Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar

Shireen sendiri mengaku tidak menyangka bisa memiliki anak lagi, sebab ia dan suami tidak merencanakannya, bahkan sebaliknya.

“Aku juga bingung dan kaget pas pertama tahu hamil. Kok, aku bisa hamil lagi, ya. Sampai aku telepon Wisnu karena kaget.  Aku kira awalnya aku hanya asam lambungnya kumat begitu. Pokoknya enggak pernah kepikiran hamil begitu,” ungkap Shireen.

Bukan tanpa alasan, Shireen ingin menunda kehamilan agar memberikan jarak umur antara anak-anaknya.

“Karena kan sebelumnya aku juga enggak rencanain hamil malahan maunya menunda dulu dengan cara rutin menyusui Hawa dan ada beberapa cara yang kita lakuin untuk nunda dulu. Sebenarnya bukan enggak mau punya anak tapi mau nunda dan kasih jarak 4-5 tahun begitu untuk selanjutnya. Tapi manusia kan bisa berencana tapi Allah yang memutuskan ya,” kata Shireen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya