Judika Menangis Bawakan Lagu Ayah

Judika
Sumber :
  • VIVA/Maria Margaretha Delviera

VIVA – Judika membuka malam Penghargaan Achmad Bakrie 2018 dengan menyanyikan lagu Ayah yang diciptakan oleh Rinto Harahap. Penyanyi asal Sumatera tersebut begitu mendalami setiap penggalan lirik hingga larut dalam rasa haru.

Saat Ivan Gunawan Buat Judika Emosi

Judika mengaku selalu teringat dengan perjuangan ayahnya setiap kali membawakan lagu tersebut secara langsung. 

“Kalau dibawakan live suka muncul sosok ayah yang selama ini besarin aku. Aku pernah hilang kontrol nyanyi diam dulu enggak bisa, karena sudah menangis,” ujarnya kepada VIVA usai tampil pada Selasa 14 Agustus 2018 di Djakarta Theater, Jakarta Pusat.

Indonesian Idol Berduka, Judika Kenang Duet Bareng Melisha Sidabutar

Ayah dua anak ini teringat selalu ditemani oleh sang ayah setiap ikut lomba menyanyi hingga akhirnya bisa menjadi idola seperti sekarang. 

“Keingat perjuangan Papa untuk aku bisa kayak sekarang, aku ditemanin lomba-lomba nyanyi naik motor sama Papa dari subuh. Yang hidupi kita, tujuh orang, tapi enggak pernah ngeluh,” ungkapnya terharu.

Swab Test Sebelum Liburan, Judika: Gak Boleh Egois

Penyanyi Judika

Menurutnya, lirik lagu Ayah begitu hidup. Apalagi saat tampil di layar juga ditampilkan foto-foto Achmad Bakrie sebagai sosok ayah yang mengayomi keluarga. 

“Jadi lirik lagu itu hidup banget. Beruntungnya aku masih sama Papa, tadi ada sosok papanya Pak Aburizal Bakrie juga kelihatan sosok ayah untuk kita semua,” tutur pelantun lagu Mama Papa Larang tersebut.

Malam Penghargaan Achmad Bakrie akan disiarkan di tvOne pada Jumat 17 Agustus 2018 pukul 20.00 WIB dengan menghadirkan empat tokoh penerima penghargaan yakni, Salim H. Said (Pemikir Sosial), Ayu Utami (Kesusastraan), Ferry Iskandar (Sains), Bukalapak (Teknologi & Kewirausahaan).
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya