Unggah Foto Usai Mencoblos, Via Vallen Bikin Penasaran

Pedangdut Via Vallen.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Zabur Karuru

VIVA – Pedangdut Via Vallen kembali ke tempat asalnya di Sidoarjo, Jawa Timur. Kepulangan Via untuk memberikan suaranya sebagai warga negara Indonesia dalam pemilu kali ini. Ia pun mengunggah jarinya yang sudah dicelupkan ke tinta ungu dari KPU. 

Rumah Digruduk Warga, Via Vallen Tetap Santai Update Sosmed Tentang Kehamilan

"Alhamdulillah saya tidak golput," tulisnya dalam keterangan foto yang diunggah pada Rabu, 17 April 2019.

Hanya saja, warganet salah fokus dengan foto tersebut. Lazimnya, jari kelingking yang dicelupkan ke dalam tinta, sementara Via tidak. Ia memilih menyelupkan telunjuknya. Warganet beropini, Via memilih nomor urut 01 (Joko Widodo-Ma’aruf Amin).

Rumah Pedangdut Via Vallen Digeruduk Warga Terkait Dugaan Penggelapan Sepeda Motor

"Aku ramal kamu pilih Pak Owi," komentar salah satu warganet. 

"Kaka Vallen 01 ya," tulis warganet lainnya. 

6 Artis Ini Bertengkar dengan Keluarga Sendiri, Ada yang Belum Damai Sampai Sekarang

Via tak menggubris komen mereka. Selain mengunggah foto jari yang sudah tercelup, pelantun Sayang itu juga mengunggah beberapa stories. Salah satunya mengenai antusias warga di TPS. Mereka antusias untuk memberikan suara juga foto bersama Via.  (mar)

Ilustrasi di kantor polisi.

Adik Via Vallen Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Penggelapan Sepeda Motor

Kepolisian menurunkan tim untuk menjaga rumah Via Vallen saat penggerudukan berlangsung.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024