Komentar Nikita Mirzani Soal Kasus Galih Ginanjar Berbuntut Panjang

Nikita Mirzani.
Sumber :
  • VIVA/Yasmin Karnita

VIVA – Kisruh 'Ikan Asin' yang dikomentari oleh presenter Nikita Mirzani kembali menuai masalah baru. Dikabarkan 40 pengacara dalam Tim Kehormatan Pembela Profesi Advokat melaporkan  akibat ucapannya di media sosial.

Termasuk Mayor Teddy, Nikita Mirzani Bongkar Perilaku Ajudan-ajudan Prabowo Subianto

Awalnya Nikita Mirzani hanya ikut mengomentari konflik antara mantan pasangan Galih Ginanjar dan Fairuz A. Rafiq. Sebagai sesama perempuan, Ia merasa tak terima dengan ucapan Galih yang dianggap menghina area sensitif mantan istrinya itu.

Tak hanya itu, Nikita Mirzani juga ikut mengomentari terkait 12 pengacara yang kabarnya akan digunakan Galih Ginanjar untuk melawan Fairuz A Rafiq. Artis sensasional ini menyebut mereka hanya ingin numpang tenar.

Masalah dengan Ajudannya Memanas, Nikita Mirzani Tetap Ucapkan Selamat ke Prabowo Subianto

Ucapan Nikita Mirzani dianggap menghina profesi pengacara sehingga ia dilaporkan oleh tim gabungan advokat tersebut.

Terkait hal tersebut, Nikita berujar siap untuk memenuhi panggilan pemeriksaan pihak kepolisian.

Terpopuler: Rizky Irmansyah Ungkap Fakta Soal Nikita Mirzani, hingga Codeblue Hajar TKO Chef Arnold

"Panggil saja. Kan gue sering dipanggil (polisi). Itu bukan sesuatu yang berat," ucap dia saat ditemui di kawasan Jakarta Barat, Sabtu, 6 Juli 2019.

Terlebih menurutnya, ucapan di fitur Instagram story miliknya tersebut bukan sebuah tindak pidana. Apalagi, ia merasa tim pengacara tersebut salah mencerna akan maksud dari ucapannya.

"Dia kan bilangnya kata 'advokatnya', sedangkan yang gue bilang lawyer, jadi beda dong. Kalau lawyer artinya pengacara, kalau advokat itu di atasnya pengacara," paparnya.

Nikita menegaskan agar pelapornya kembali mencerna arti dari ucapannya tersebut. Ia berkilah, bentuk laporan atas nama dirinya ini tak akan berimbas apapun.

"Kalau bisa bikin gue bersalah, jago dong," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya