Fix! BTS Jadi Brand Ambassador Tokopedia

BTS.
Sumber :
  • Koreaboo

VIVA – Setelah dibuat penasaran oleh toko belanja online Indonesia, Tokopedia sejak Kamis 3 Oktober lalu karena beredarnya reklame foto tujuh pria tampak belakang yang disebut-sebut sebagai personel BTS. 

Pengaruh Positif Fandom Idol BTS dalam Kegiatan Sosial

Hari ini pihak Tokopedia akhirnya mengonfirmasi BTS sebagai brand ambasador dari toko belanja online yang lekat dengan warna hijau tersebut.

Klarifikasi itu dilakukan oleh Kevin selaku Vice Presiden Tokopedia pada acara Klarifikasi Bisa Tebak di Tokopedia Play pukul 19.00 ini. Live Play ini juga dihadiri oleh Beauty Influencer yang juga salah satu ARMY (nama fandom BTS), Sarah Ayu.

So Sweet, Jin BTS Diberi Kejutan Manis oleh ARMY Jelang Ulang Tahun

“Kami Tokopedia sebagai perusahaan asal Indonesia menunjuk BTS sebagai Brand Ambasador,” kata dia dalam acara tersebut.

Dalam acara tersebut, Kevin pun membeberkan alasan pihaknya menjadikan BTS sebagai brand ambassador terbaru mereka. Salah satu alasannya adalah lantaran prestasi yang telah ditorehkan oleh BTS.

Keseruan Ayu Ting Ting dan Bilqis Nonton Konser BTS di Amerika

“Kami sudah lama ikutin dan mengagumi BTS dari perjalanan mereka beberapa tahun lalu hingga saat ini, begitu banyak prestasi yang luar biasa. Seperti kita tau BTS dinobatkan sebagai salah satu the most influenced people 2019 oleh times magazine. Dan mereka (BTS) setelah band legendaris the Beatles. Kita tahu the Beatles salah satu band yang merajai billboard tiga kali kurang dari satu tahun ini luar biasa,” kata dia.

Bukan hanya soal popularitasnya saja, Kevin juga menyebut  alasan dipilihnya BTS sebagai brand ambassador toko online asal Indonesia itu lantaran konsistensi BTS di dunia musik. Serta kemampuan BTS yang mampu menyampaikan pesan positif dan empowerment melalui kampanye Love Your Self kepada seluruh dunia.

“Konsistensi dan work ethic luar biasa maka dari itu kita apresiasi dari komitmen mereka dalam melakukan inovasi. Enggak hanya itu, mereka sambil menyampaikan pesan positif dan itu secara konsisten sejak dari awal. Makanya kita merasa BTS mitra yang tepat untuk menyampaikan pesan dari kami ke seluruh dunia,” kata Kevin.

Dalam acara klarifikasi tersebut, juga terdapat teaser dari BTS sebagai brand ambassador selama beberapa detik. Dalam acara itu juga Kevin menjelaskan bahwa akan ada official store eksklusif BTS di tokopedia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya