Resmi Nikah Lagi, Emma Waroka Pamer Foto Malam Pertama Bareng Suami

Emma Waroka dan suami
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Suasana bahagia kini tengah dirasakan artis Emma Waroka. Kamis, 17 Oktober 2019 lalu, ia baru saja resmi menikah dengan Bagoes Soeharto. Pernikahan tersebut dilangsungkan di Masjid Raya Pondok Indah Jakarta selatan.

Deretan Pernikahan Artis Paling Megah Sepanjang 2023

Kabar bahagia itu ia ungkapkan dalam akun Instagram pribadinya. Bahkan ia juga tidak ragu untuk membagikan foto malam pertamanya sebagai pasangan suami istri.

"Our first night as husband and wife at @elhotelroyalejakarta.. Thank you, we enjoy every pleasant details and best hospitality at your hotel. Very well recommended," ungkap Emma Waroka dalam laman Instagramnya, Jumat 18 Oktober 2019.

Reza Rahadian Puji Pernikahan BCL: Sangat Amat Indah

Baca Juga: Sebelum Resmi Nikah, Ega Noviantika Tulis Pesan Baper untuk Rafly DA

Dalam foto tersebut ia terlihat masih mengenakan kebaya berwarna putih dengan bawahan kain batik. Emma Waroka juga terlihat berpose tengah merapikan busana sang suami yang mengenakan setelan jas berwarna hitam.

Pernikahan BCL dan Tiko, Momen Haru Berbalut Nuansa Indah Nan Bahagia

Seperti diketahui, Emma memiliki beda usia 18 tahun. Emma Waroka yang lebih tua dari Bagoes merasa mantap untuk mendampingi Bagoes sebagai suami. Beda usia yang jauh itu, tentu menjadi sorotan publik, namun tak menyurutkan niat mereka untuk mengikat janji suci pernikahan.

Dalam sebuah unggahan lainnya, Emma juga mengungkapkan bahwa Bagoes sendiri cukup gigih untuk berjuang bersama dengannya. Kepribadian dengan gaya ketimurannyalah yang membuat Emma jatuh hati padanya. Emma Waroka pun merasa sadar, pernikahan beda usianya akan dinilai aneh oleh publik di Asia. Namun, berpatokan pada sejarah Islam, Emma Waroka yakin, keputusannya tak salah.

"Dalam kebanyakan keluarga di asia, pasangan dengan wanita yang lebih tua seperti sangat aneh dan tdk normal... Kita suka lupa bhw dalam sejarah Islam sendiri sudah ada kisah Siti Khadijah dan Muhammad SAW.. Berapa beda usia mereka? 40-25 Apa status Khadijah? Janda 2x nikah dgn 3 org anak Siapa yg lebih dulu menyatakan cinta? Khadijah .. (hal yg tdk lazim jaman itu) Semua bisa krn Allah mengijinkan .. 99 Dalam kisah saya dan Bagoes, Bagoes cukup gigih untuk bisa berjalan dgn saya dan saya terkagum2 dgn pribadi ketimuran Bagoes yg sudah lama ngga saya temukan krn pasangan saya selalu orang luar negeri. Harapan saya adalah utk yg beda usia, jangan takut.. Jangan malu dan tidak usah mendengar omongan negative orang lain. Contoh nyata sudah ada dr jaman dulu,, cinta sejati Rasul ada pada Khadijah yg jauh lebih tua. Sampai Khadijah wafat Rasul hanya punya Khadijah... Allah meridhoi pasangan beda usia dgn segala kelebihan dan kekurangannya, asal niat baik dan ikhlas inshaAllah selalu bahagia ... #bismillah" tulis Emma Waroka saat mantap untuk menikah dengan Bagoes.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya