Selamat Jalan Cecep Reza, Pemeran Bombom di Sinetron Bidadari

Cecep Reza.
Sumber :
  • Instagram.com/cecepreza_

VIVA – Dunia hiburan Tanah Air tengah berduka. Mantan artis cilik Cecep Reza meninggal dunia, Selasa, 19 November 2019 pukul 14.50 WIB. Aktor yang dikenal lewat perannya sebagai Bombom di sinetron Bidadari itu meninggal di usia 31 tahun.

Deretan Artis Meninggal di Usia Muda, Nomor 2 dan 5 Paling Gak Nyangka

Kabar duka itu disampaikan oleh akun instagram aktor Ade Firman Hakim. Ade juga mengunggah chat dengan Almarhum Cecep. Dalam percakapan itu, diketahui bahwa Cecep sempat ingin memasang ring pada jantungnya.

Dihimpun dari berbagai sumber, Cecep lahir di Cirebon, Jawa Barat, 17 Desember 1987 dan merupakan anak pertama dari dua bersaudara. Selain bermain bersama Marshanda di sinetron Bidadari, Cecep juga membintangi film Joshua oh Joshua (2001) dan Petualangan 100 Jam (2004) bersama Joshua Suherman dan Marshanda.

12 Artis Meninggal Dunia Tahun 2019

Tak hanya itu, Almarhum Cecep Reza juga bermain di film The Tarix Jabrix (2008), The Tarix Jabrix 2 (2009), Baik-Baik Sayang (2011), I Love You Masbro (2012) dan Operation Wedding (2013).

Selain itu, Cecep juga membintangi sejumlah judul sinetron, antara lain Jin dan Jun (1996-2001), Istri Pilihan (1997-1998), Tuyul & Mbak Yul (1997-2001), Istri -Istri (1999), Panji Manusia Millenium (1999-2000), Bidadari (2000-2001), Bidadari 2 (2002-2003), Roda-Roda Cinta (2003), Bidadari 3 (2004-2005), Pelangi-Pelangi Cinta (2005-2006), Jangan Panggil Aku Anak Kecil (2007), Upik Abu dan Laura (2008), Emang Gue Pikirin (2008), Superfone (2009-2010), Cinta Bersemi di Putih Abu-Abu The Series (2012) dan Pesantren & Rock n' Roll Season 3 (2013).

Indra Birowo Kenang Kedekatannya dengan Cecep Reza

Ia juga pernah bermain di Extravaganza ABG dan sejumlah FTV seperti Beauty and The Bear, Angkot Juleha, Gombal Warning, Ustad Gadungan, Amnesia, Cinta dan Rock n Roll, Buat Gue Jatuh Cinta, Haji Togel dan Selalu Ingin Bersamamu.

Saat ini Almarhum Cecep Reza diketahui disemayamkan di rumah duka di Jalan Balai Pustaka Baru Nomor 3 Rawamangun, Jakarta Timur. Jenazah rencananya akan dikebumikan di TPU Layur Rawamangun, Jakarta Timur.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya