Medina Zein: Saya Bukan Pengguna Narkoba

Medina Zein
Sumber :
  • VIVA/ Nuvola Gloria

VIVA –  Medina Zein dan suaminya, Lukman Azhari menggelar jumpa pers Selasa, 11 Februari 2020 di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan. Mereka didampingi kuasa hukumnya, Raden Ariya Y Wibawa, SH.

Diduga Sindir Chandrika Chika, Jefri Nichol Disenggol Netizen Soal Kasus Narkobanya Sendiri

Medina meluruskan pemberitaan yang selama ini dianggap simpang siur tentang dirinya. Sempat diduga meggunakan narkotika, Medina menegaskan bahwa dia bukanlah pemakai narkoba.

"Nah saya jelaskan bahwa penemuan tes urine itu kan dari hasi obat bipolar saya. Dan hasil rambut dan darah sudah dikeluarkan kan oleh Polda ya. Itu hasilnya negatif dan saya bukan pengguna narkoba, itu yang harus diluruskan," kata Medina pada awak media.

Terbongkar! Atlet e-Sport Terlibat Kasus Narkoba Liquid Ganja Bareng Chandrika Chika

Saat ini Medina ingin fokus mengurus anak dan berobat. Dia ingin sehat dan berharap tak ada lagi berita yang menyimpang.

"Jadi saya sekarang lebih fokus untuk mengobati penyakit bipolar saya, mental illness saya supaya saya lebih banyak waktu untuk keluarga dan lebih sehat lagi untuk ke depannya," ungkap dia.

Terpopuler: Beberapa Selebgram Ditangkap Polres Jaksel, hingga Daftar Harga Tiket Konser Sheila On 7

Sebelumnya, Medina Zein yang juga adik ipar Ayu Azhari menggegerkan publik karena ditangkap pihak kepolisian terkait kasus narkoba. Medina ditangkap di kawasan Lebak Bulus, pada Sabtu, 28 Desember 2019.

Setelah dilakukan pemeriksaan secara mendalam, akhirnya terbukti bahwa urine Medina positif mengandung narkoba jenis amfetamin. Hal itu tentu saja sangat mengagetkan, mengingat selama ini Medina dikenal sebagai sosok pengusaha dan sosialita yang baik.

Medina Zein ditangkap pihak Polda Metro Jaya berdasarkan pengembangan kasus dari kakak iparnya yakni Ibra Azhari yang juga diringkus pihak kepolisian karena kasus narkoba.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya