Pernikahan Tara Barsro Tak Dihadiri Keluarga Daniel Adnan, Kenapa?

Tara Basro.
Sumber :
  • VIVA/Nuvola Gloria

VIVA – Tara Basro akhirnya mengunggah foto-foto pernikahannya dengan Daniel Adnan. Foto-foto tersebut diunggah Tara ke Instagram pribadinya @tarabasro, pada hari ini, Selasa, 23 Juni 2020. 

Dituding Nikahi Sukhdev Singh karena Uang, Bunga Zainal Beri Jawaban Menohok

Dalam foto-foto tersebut, Tara Basro dan Daniel Adnan terlihat sangat romantis dalam balutan busana pernikahan

Pernikahan Tara dan Daniel ternyata digelar di Wot Batu, Bandung, Jawa Barat. Melalui caption yang ditulisnya, wanita kelahiran Jakarta itu menjelaskan beberapa hal, salah satunya adalah Tara mengaku bahwa dirinya sempat menangis saat meminta izin untuk menikah kepada orang tuanya.

Profil Rizki Calon Suami Beby Tsabina yang Punya Karier Mentereng

“Suasana magis semakin terasa ketika melangkahkan kaki menuju tempat diucapkannya janji sehidup semati. Harumnya bunga dan lagu yang mengalun seiring langkahku, menambah suasana haru di tempat itu dan semakin merasuk dalam diri ketika memohon izin kepada Ayah dan Bunda, untuk menikah dengan lelaki pilihanku, tak terasa air mata mengalir. Hal serupa juga terjadi pada Ayah yang mewakili mereka berdua, memberikan restu serta doanya untuk kami,” tulis Tara Basro dikutip VIVA.

Selain itu, pemain film Gundala itu juga mengungkapkan bahwa dirinya dan Daniel Adnan telah mengikat janji untuk selalu bersama mengarungi kehidupan hingga ajal memisahkan.

Hal Ini yang Perkuat Dugaan Happy Asmara Telah Menikah

“Dengan latar belakang Batu Air yang merepresentasikan persepsi kehidupan di fase selanjutnya yang indah dan menenangkan, kami mengikat janji, untuk bersama mengarungi kehidupan hingga ajal memisahkan, bersama-sama bertumbuh demi memperoleh ketenangan dan kebahagiaan sepanjang hidup, dan di hari kemudian,” tulis Tara.

Pernikahan Tara dan Daniel, digelar di masa pandemi virus corona atau COVID-19, sehingga tamu yang hadir pun tidak banyak. Tara mengatakan bahwa keluarga Daniel Adnan yang berada di Ceko pun tidak bisa hadir dalam acara pernikahan tersebut.

“Jumlah hadirin yang sedikit, membuat prosesi terasa sangat sakral dan khidmat, hanya keluarga inti yang hadir langsung. Kami tentu sangat berharap Orangtua serta Adik Daniel yang berada jauh di Ceko dapat hadir langsung memberikan restu, serta ikut merayakan kebahagiaan kami,” tulis Tara.

“Mereka dan beberapa teman dekat hadir secara virtual. Mereka yang hadir secara virtual pun memanjatkan restu dan doa. Terima kasih untuk semua yang telah berkontribusi mewujudkan prosesi yang indah,” tulis Tara menambahkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya