Papa T Bob Meninggal, Tina Toon Merasa Kehilangan

Tina Toon.
Sumber :
  • VIVA/Wahyu Firmansyah

VIVA – Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, pencipta lagu anak-anak yang terkenal pada tahun 1990-an, Papa T Bob meninggal dunia. Papa T Bob meninggal dunia pada hari ini, Jumat, 10 Juli 2020.

Deretan Artis Keturunan Arab hingga Duka Inul Daratista

Saat dihubungi awak media, mantan penyanyi cilik Tina Toon membenarkan kabar duka tersebut. Tina juga mengutarakan ungkapan duka atas meninggalnya pencipta lagu legendaris itu.

“Ya kabar duka datang dari Om Papa T Bob, turut berduka yang sedalam dalamnya atas meninggalnya Om Papa T Bob semoga beliau diterima di sisi-Nya, terus juga untuk keluarga yang ditinggalkan tabah, ikhlas, dan yang pastinya amal ibadahnya diterima di sisi-Nya juga,” kata Tina Toon.

Tina Toon Diduga Oplas Gegara Pipi Tirus dan Dagu Lancip

Baca juga: Tina Toon Ungkap Sejarah Namanya yang Diberi Papa T Bob

Menurut mantan penyanyi cilik itu, Papa T Bob memang sempat dirawat karena sakit. Kondisinya juga sempat membaik sebelum akhirnya drop dan menghembuskan napas terakhir.

Koleksi Mobil Tina Toon yang Bilang Formula E Tak Bikin Kenyang

Kepergian Papa T Bob membuat Tina merasa sangat kehilangan dan sedih. Wanita kelahiran Jakarta itu mengatakan bahwa Papa T Bob adalah salah satu orang yang berjasa dalam kariernya. Papa T Bob adalah sosok yang telah menciptakan lagu Bolo Bolo untuknya. Nama Tina Toon pun dikenal luas masyarakat berkat lagu tersebut.

Belakangan terungkap pula bila nama Tina Toon ternyata dicetuskan oleh Papa T Bob.

“Yang pasti aku kehilangan banget dan aku sangat sedih ya karena beliau salah satu yang berjasa untuk karier aku. Dulu waktu menciptakan lagu Bolo Bolo dan juga mencetuskan nama Tina Toon itu beliau dan yang pastinya dunia lagu anak-anak pastinya merasa kehilangan juga dan berduka,” tutur Tina Toon.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya