HUT ke-75 RI, Ashanty Tulis Pesan Tentang Toleransi

Ashanty.
Sumber :
  • Instagram/ashanty_ash

VIVA – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia pada hari ini, Senin, 17 Agustus 2020, penyanyi Ashanty mengunggah foto disertai dengan pesan pemahaman untuk selalu memegang teguh ‘Bhinneka Tunggal Ika’. Terlebih lagi di saat pandemi COVID-19 seperti saat ini, Ashanty merasa banyak terjadi selisih paham.

Terungkap! Keajaiban yang Dialami Ashanty Saat Umrah, Kisahnya Bikin Merinding

“Masa2 Pandemi ini banyak membuat kita saling berselisih paham, saat berbeda pendapat atau pemikiran saling menyerang, kita semua sama2 dikondisi yg mulai lelah, tidak paham, kaget, bingung.. dan masih banyak hal lagi yg membuat kita saling bersitegang!!

Tapi perlu kita ingat, motto negara Indonesia 

Deretan Artis Rayakan Idul Fitri di Tanah Suci Mekkah

“Bhinneka Tunggal lka” Walau pun berbeda tetapi tetap satu?,” tulis Ashanty dikutip VIVA, Senin, 17 Agustus 2020.

Baca juga: Anang dan Ashanty Tiba-tiba Muncul di Polda, Ada Apa?

Helena Lim Ditahan karena Kasus Korupsi, Ini Kata Ashanty

Kemudian, istri dari Anang Hermansyah itu juga mengimbau untuk selalu saling bertoleransi terhadap sesama. Menurut Ashanty, manusia dilahirkan berbeda-beda, maka dari itu sangat penting untuk saling bertolerasi.

“Mengajarkan kita untuk tetap saling bertoleransi. Hargailah perbedaan bukan hanya agama, budaya, tapi juga bahwa kita setiap manusia ini dilahirkan berbeda2,” tulis Ashanty.

Tidak hanya itu, Ashanty juga mengajak masyarakat untuk menumbuhkan semangat, rasa nasionalisme, dan kebanggaan kepada Indonesia.

“Menyambut #HUTRI75 mari kita sama2 tumbuhkan semangat kita, nasionalisme dan kebanggaan kita pada negara Indonesia.. dan saling toleransi kita kepada sesama. Selamat hari kemerdekaan buat Indonesia, dan saya bangga menjadi orang Indonesia..?????????????? MERDEKA!!!” lanjut Ashanty.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya