Roy Kiyoshi Bebas, Hal ini yang Akan Dilakukannya

Roy Kiyoshi
Sumber :
  • Instagram @roykiyoshi

VIVA – Presenter Roy Kiyoshi telah menghirup udara bebas. Roy resmi keluar dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) pada Selasa, 6 Oktober 2020. Ia mengucap terimakasih kepada orang-orang yuang tetap mendukungnya selama menjalani masa hukuman berupa rehabilitasi.

Mantan Aurel Suka Nyolong Hingga Nikita Mirzani Tampil Bugil

"Aku bener-bener terima kasih banget atas apa yang udah aku dapat hari ini, support dari temen temen, support dari para fans, Roy Kiyoshi di Papua, Roy Kiyoshi di Hongkong, Roy Kiyoshi di semua negara. Bener-bener aku cukup berterima kasih sekali pada akhirnya aku pulang hari ini," kata Roy.

Roy disambut beberapa orang dalam kebebasannya, salah satunya Barbie Kumalasari. Roy mengatakan prioritasnya setelah bebas. Ia ingin pulang ke rumah untuk bertemu orang tua.

Roy Kiyoshi Terawang Nasib Dirinya Usai Rehabilitasi

Baca juga: Kasus Narkoba, Roy Kiyoshi Divonis 5 Bulan Pidana Rehabilitasi

"Pertama kali yang mau aku lakuin peluk papah, peluk mamah ketika aku pulang," ujar Roy.

Robby Purba Minta Roy Kiyoshi Kecilkan Pipi Setelah Bebas

Ia tidak memiliki hal yang harus dilakukan atau semacam ritual setelah bebas. Roy hanya menuruti kebiasaan orang tuanya untuk menyediakan bubur merah dan bubur putih dan berharap tidak ada kejadian serupa yang terulang.

"Ritualnya enggak ada yang neko-neko gitu ya. Maksudnya ritual seperti makan, ya kita karena ada campuran tradisi jawa. Jadi mamaku percaya dengan kepercayaan bubur putih dan bubur merah, ketika makan itu insya Allah, mudah-mudahan tidak ada lagi bencana atau seperti itu, yang sial-sial gitu," katanya.

Sebelumnya, Roy Kiyoshi dihukum pidana rehab selama 5 bulan oleh Majelis Hakim Pengadilan negeri Jakarta Selatan. Roy dinilai bersalah karena telah menyalahgunakan narkotika golongan 4.

Roy Kiyoshi ditangkap di kediamannya di kawasan Cengkareng Indah, Jakarta Barat, pada 6 Mei 2020. Pada saat dilakukan penangkapan, ditemukan barang bukti psikotropika. Ketika dilakukan tes urine, Roy dinyatakan positif mengonsumi psikotropika jenis benzo.

Roy kini mengatakan hal itu adalah masa lalunya. Ia akan fokus kepada beberapa hal yang akan dilakukan nanti.

Baca juga: Mantan Roy Kiyoshi Pamer Pacar Baru, Awalnya dari Teman Galau

"Aku telah melupakan masa lalu aku, gitu loh. Entah bagaimana, apa dan seperti apa kejadian kasus kemaren, aku ya minta doanya aja untuk aku fokus ke depan," ujar Roy Kiyoshi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya