-
VIVA – Istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina dikenal lahir dari keluarga mampu. Ibunya Rita Amilia terkenal memiliki banyak bisnis. Sudah bukan rahasia, jika ibunda Nagita merupakan pendiri rumah produksi Frame Ritz. Bahkan Nagita dan Caca Tengker juga menjabat sebagai produser dari rumah produksi yang berdiri di awal tahun 2000-an itu.
Selain memiliki rumah produksi, bisnis lain yang dijalani Rita Amilia ibunda Nagita juga termasuk sebagai pemilik hotel dan resort mewah di Bali. Tak heran jika Nagita Slavina hidup bergelimang harta.
Kehidupan Nagita tak jarang jadi sorotan. Seolah tak pernah hidup susah, salah satu co host di acara Okay Bos, Marsel sempat menanyakan hal mengejutkan pada Nagita.
Marsel yang tampil mendampingi Nagita dan Raffi memandu acara, awalnya sempat menanyakan soal rencana nikah Ifan Seventeen dan Citra Monica. "Ifan mau nikah di gedung atau di pinggir jalan?” Simak terus jawabannya dijamin bikin ngakak.