Sudah Membaik, Istri Ungkap Penyakit yang Diidap Bang Sapri

Bang Sapri.
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA – Nama komedian Sapri menjadi sorotan usai dikabarkan tengah menjalani perawatan di rumah sakit. Informasi tersebut viral setelah beberapa artis mengunggah foto Sapri yang tengah terbaring di atas ranjang rumah sakit dan memberi doa untuk kesembuhan Sapri.

783 Juta Orang Akan Menderita Diabetes Tahun 2045

Dalam foto yang ramai beredar, terlihat Sapri terbaring lemah dengan tubuhnya yang terpasang infus serta alat bantu pernapasan. Terlihat lingkaran hitam di matanya yang cekung.

Istri Sapri, Irma Suryatin akhirnya angkat bicara dan memberi penjelasan terkait kondisi terkini sang suami. Simak informasi selengkapnya dengan klik halaman selanjutnya.

Kolesterol Hingga Diabetes Bermunculan Usai Lebaran? Dokter Ungkap Penyebab dan Cara Atasinya

“Ya Alhamdulillah bang Sapri sudah mendingan, gula darahnya sudah turun,” kata Irma dikutip VIVA dari tayangan di channel YouTube KH Infotainment, Jumat, 7 Mei 2021.

Irma juga mengungkap mengenai sakit yang saat ini tengah diidap oleh Sapri. Menurut Irma, suaminya tersebut awalnya seperti masuk angin dan meriang. Namun, setelah dicek ke dokter, ternyata gula darah Sapri tinggi.

Segar dan Wangi, Inilah Khasiat Daun Mint untuk Penderita Diabetes

“Awalnya kan sakitnya cuma kayak masuk angin, cuma kayak meriang, cuma minta dikerokin, terus ke dokter. Pas di dokter sih bilangnya ya cuma kecapean. Kecapean syuting saja, kan syutingnya juga pulangnya pagi terus hampir tiap hari,” kata Irma.

“Terus pas ke dokter lagi disuruh cek darah, pas dicek darah ternyata gulanya tinggi banget, kita juga kaget karena gak pernah ada keluhan kayak gitu. Ya sudah keluarga langsung bawa ke rumah sakit,” katanya menambahkan.

Menurut Irma, Sapri juga sempat tidak mengenali orang-orang termasuk anaknya sendiri. Meski begitu, Irma tetap memberi semangat agar suaminya itu bisa cepat sembuh.

“Iya (sempat gak sadarkan diri), kayak gak itu maksudnya kayak gak ngenalin orang gitu. Agak-agak gak ngeh, sama anaknya juga gak ngeh. Tapi ya kita semangat saja, biar dia cepat sembuh kita ajakin ngomong terus,” tutur Irma.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya