Cerita Isyana Sarasvati Lebaran Berdua Suami di Rumah Aja

Isyana Sarasvati.
Sumber :
  • Instagram @isyanasarasvati

VIVA – Hari Raya Idul Fitri aias Lebaran tahun ini terasa berbeda dari sebelumnya. Biasanya, sebagian besar masyarakat kembali ke kampung halaman, bertemu orangtua, sanak saudara dan bermaaf-maafan. Kegiatan tersebut dikenal dengan istilah mudik.

Sama-sama dari Luar Kota, Anies-Cak Imin Baru Silaturahmi Lebaran di H+6 Idul Fitri

Namun pandemi COVID-19 yang belum usai buat pemerintah menganjurkan tidak melakukan hal tersebut. Alasannya, untuk mencegah penyebaran COVID-19. Hal ini diikuti oleh para artis, salah satunya Isyana Sarasvati.

Isyana menghabiskan Lebaran di Jakarta. Ia ditemani sang suami, Rayhan Maditra Indrayanto. Bagaimana cerita Isyana Sarasvati saat lebaran? Klik halaman berikutnya untuk melanjutkan.

Puluhan ASN di Tangerang Terapkan WFH Usai Terjebak Macet Arus Balik Lebaran

Berada di Jakarta tidak mengurangi kebahagiaan Isyana. Ia ditemani sang suami dalam menghabiskan hari spesial tersebut. Isyana dan suami memilih berlebaran di rumah saja.

“Senang, senang banget. Di rumah saja sih, cuma berdua doang. Enggak bisa pulang ke Bandung. Walaupun enggak bisa pulang ke Bandung ya bisa ditemani suami,” kata Isyana Sarasvati saat ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Senin, 17 Mei 2021.

Konsumsi BBM Pertamina Meningkat 42 Persen di Sumut saat Mudik Lebaran 2024

Saat ini Isyana Sarasvati memilih tidak bepergian. Suaminya yang juga bekerja di dunia kesehatan memilih hal yang sama. Karena itu, selama pandemi, Isyana belum pernah kembali ke kampung halamannya. Baca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui berita selengkapnya.

“Udah dua tahun enggak mudik, selama pandemi enggak mudik sih,” ucap Isyana.

Selain Isyana. Haykal Kamil juga mengatakan hal yang sama. Biasanya Haykal mengunjungi keluarga sang istri yang berada di Palembang. Namun keadaan saat ini buat mereka menahan diri.

“Lebaran enggak mudik, istri orang Palembang. Semua keluarga aku sih di Jakarta. Biasanya keluarga Palembang ada yang ke Jakarta. Karena enggak boleh mudik, kami semua di Jakarta aja, kumpul di rumah keluarga inti. Biasanya muter-muter. Karena kondisi seperti ini ya di rumah aja,” ujar Haikal Kamil.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya