6 Pasangan Senior Romantis, Makin Tua Makin Harmonis

Rhoma Irama dan Ricca Rachim
Sumber :
  • IG @riccarhoma

VIVA – Membangun biduk rumah tangga hingga lebih dari dua dekade bukanlah hal yang mudah. Sejumlah tantangan dan rintangan harus dilalui para pasangan untuk mempertahankan biduk rumah tangga mereka.

4 Zodiak Ini Disebut Paling Jago di Ranjang

Beberapa pasangan selebritis ini diketahui mampu membuktikan mereka mengatasi semua rintangan dan tetap bersama. Sejumlah pasangan artis berikut ini diketahui telah membangun kehidupan rumah tangga selama puluhan tahun.

Pasangan ini pun menua bersama mengurus anak dan cucu. Siapa saja mereka? Berikut ini pasangan selebrtis yang hingga saat ini masih langgeng seperti dilansir dari berbagai sumber:

Curhat Pengemudi Mobil Jalur Mudik Ditutup Tenda Nikahan

1. Anwar Fuadi dan Farida Cosim

Anwar Fuadi

Photo :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin
Viral Sosok Wanita Tersubur di Dunia, Lahirkan 44 Orang Anak Tanpa Suami yang Menafkahi

Aktor yang juga sempat menjadi politikus pada tahun 2003 lalu ini diketahui telah membina biduk rumah tangga dengan Farida Cosim selama puluhan tahun. Keduanya diketahui menikah pada tanggal 14 Februari 1971.

Dari pernikahan ini mereka dikaruniai lima orang anak yakni, Fery Senopati, Tillya Mavalda, Silvy Meutia, Farouk Fuady, Moudy Ambhita Cinta.

2. Rhoma Irama dan Ricca Rachim

Rhoma Irama dan Ricca Rachim

Photo :
  • IG @riccarhoma

Rhoma Irama diketahui telah menikah dengan Ricca Rachim pada tahun 1984. Ricca Rachim diketahui merupakan istri kedua Rhoma Irama.

Sebelum menikah dengan Ricca Rachim, Rhoma telah menikah dengan Veronica pada tahun 1972 dan bercerai pada tahun 1985.

3. Pangky Suwito dan Yati Oktavia

Pangky Suwito.dan Yati Octavia

Photo :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

Pangky Suwito dan Yati Oktavia menjadi salah satu pasangan selebrtis senior yang masih langgeng hingga saat ini. Keduanya diketahui menikah pada tahun 1979. Dari pernikahan keduanya dikaruniai seorang anak bernama Raden Andriya Octariano Putra.

Pangky Suwito dan Yati Oktavia diketahui sempat terlibat kasus perebutan cucu, Raden Ajeng Alika Nur Azizah, antara anaknya, Raden Andriya Octariano Putra dan mantan menantu mereka, Nur Rachmaniyah Fauziah.

Meski pengadilan telah menetapkan hak asuh anak jatuh ke tangan ibunya, Pangky-Yati tetap 'keukeuh' mempertahankan sang cucu.

4. Iwan Fals dan Rosana

Iwan Fals dan istri

Photo :
  • VIVA.co.id/Danar Dono

Iwan menikahi Rosana yang akrab disapa "Mbak Yos" pada tahun 1980, hasil dari pernikahannya Iwan memiliki tiga anak yaitu, (alm) Galang Rambu Anarki (1 Januari 1982 - April 1997), Annisa Cikal Rambu Bassae (1985), dan Raya Rambu Rabbani (22 Januari 2003).

Salah satu putra Iwan Fals yakni Galang mengikuti jejak ayahnya terjun di bidang musik. Walaupun demikian, musik yang ia bawakan berbeda dengan yang telah menjadi trademark ayahnya.

Galang kemudian menjadi gitaris grup musik ‘Bunga’ dan sempat merilis satu album perdana menjelang kematiannya tahun 1997.

5. Deddy Mizwar dan Giselawati Wiranegara

Deddy Mizwar menikah dengan R. Giselawati Wiranegara pada 13 Agustus 1986. Dari hasil pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai dua anak.

Seorang putri bernama Senandung Nacita (pernah terpilih sebagai pasangan Abang None Jakarta 2009) dan seorang putra bernama Zulfikar Rakita Dewa (kini bekerja sebagai perwira di sebuah kesatuan TNI Angkatan Darat dan sudah menikah dengan Nefita Nurrahmi Effendy).

6. Roy Marten dan Anna Maria

Roy Marten bersama Anna Maria dan cucu

Photo :
  • Instagram.com/gadiiing

Roy Marten diketahui menikah dengan Anna Maria pada tahun 1985 usai bercerai dari Farida Sabtijastuti. Dari pernikahannya dengan Anna Maria, Roy dikaruniai dua orang anak yakni Merari Sabati dan Mahesa Gibran.

Sedangkan dari pernikahan sebelumnya, Roy Marten dikaruniai empat anak yakni Monique, Aline, Galih dan Gading Marten.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya