Polisi Benarkan, Musisi yang Tertangkap Narkoba Adalah Anji

Anji eks Drive.
Sumber :
  • VIVA/Putri Dwi

VIVA – Polisi membenarkan musisi ternama yang dimaksud tertangkap narkoba dan berinisial AN adalah Anji. Hal itu disampaikan Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo. Ia membenarkan saat diberi pertanyaan mengenai musisi yang tertangkap adalah Anji.

BNN Ungkap Alasan Sindikat Narkoba Kini Targetkan Ibu Rumah Tangga Jadi Kurir

"Ya”, kata Ady Wibowo saat dikonfirmasi melalui apklikasi pesan oleh pewarta, Minggu 13 Juni 2021.

Sebelumnya, polisi mengatakan inisial musisi itu AN. Beberapa sumber lain mengatakan EAP. Ia ditangkap di perumahan di kawasan Cibubur, Jakarta Timur pada Jumat, 11 Juni 2021.

Daftar Lewat Medsos, Polisi Dalami Peserta Pesta Gay di Puncak Ada yang Diduga Positif HIV

Jika merujuk pada dua hal di atas, Anji memang sesuai. Pertama, Anji bernama asli Erdian Aji Prihartanto. Kedua, rumah tinggal Anji berada di kawasan Cibubur.

"Jumat kemarin telah diamankan oleh unit satu narkoba polres metro jakbar telah lakukan penangkapan terhadap seorang musisi berinisial AN yang merupakan publik figur di salah satu perumahan di kawasan Cibubur," kata Kanit 1 Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akp Arif Purnama Oktora.

Keji! Anak Aniaya Ibu Kandung Gegara Tolak Pinjam Motor ke Tetangga

Belum ada keterqangan lebih lanjut soal itu. Pastinya, polisi saat ini sedang memeriksa AN atau EAP. Ia ditangkap bersama barang bukti ganja.

"Iya rekan-rekan, yang bersangkutan kami tangkap sendiri dengan barbuk narkotika yang kami duga ganja," ujar Arif.

Operasi Ladang Ganja di Aceh

Temukan Lumbung Narkoba Terbesar, Polri Sita 180 Ton Ganja di Pegunungan Aceh

Badan Reserse Kriminal Polri menggagalkan dugaan salah satu ladang ganja terbesar di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
24 Juni 2025