Kehilangan Keluarga, Inul Daratista Minta Masyarakat Vaksin COVID-19

Inul Daratista.
Sumber :
  • Instagram/inul.d

VIVA – Kabar duka datang dari pedangdut Inul Daratista, adik ipar Inul Daratista, Zhafira meninggal dunia pada hari Sabtu, 24 Juli 2021. Zhafira meninggal dunia karena terpapar virus Corona atau COVID-19.

Angka COVID-19 Naik Jelang Nataru, PAPDI Rekomendasikan Ada Vaksin Booster Lanjutan

Pada saat ditemui awak media, Inul mengungkapkan perasaan sedihnya karena sang adik ipar meninggal dunia. Terlebih lagi, Inul dan adik iparnya memiliki hubungan yang sangat dekat.

“Ya sedih aja karena kan orang yang paling dekat dengan saya dan mas Adam, setiap hari telepon, setiap kerjaan semuanya kadang-kadang dia yang meng-handle. Nggak nyangka saja,” kata Inul di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa, 27 Juli 2021.

Vaksin COVID-19 Berbayar Setelah 31 Desember 2023

Setelah adik iparnya meninggal dunia karena COVID-19, Inul mengimbau kepada seluruh masyarakat agar mau divaksin. Inul merasa, COVID-19 ini tidak bisa dianggap remeh.

“Saya harus menyampaikan kepada masyarakat bahwa Covid itu ada dan tidak main-main. Jadi saya berharap masyarakat bisa memahami ini, yang tidak percaya Covid, monggo silahkan. Tapi buat kalian yang pengin selamat dari Covid kalian harus vaksin. Vaksin itu tidak membuat parah keadaan kalau seandainya kita kena,” kata Inul.

Kasus COVID-19 di Jakarta Naik, Cakupan Vaksin Dosis 4 Di DKI Jakarta Baru 10 Persen

Lebih lanjut, Inul mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu berhati-hati agar tidak terpapar COVID-19. Inul berharap, masyarakat bisa mematuhi aturan protokol kesehatan, seperti memakai masker dan menjauhi kerumunan.

“Dan pastinya kalau kalian tidak hati-hati pasti akan kena. Jadi kalian harus jaga protokol kesehatan, pakai masker kalau bisa dobel dua dan paling tidak kalian harus vaksin, jaga kesehatan, jauhi kerumunan. Itu yang paling penting,” kata Inul.

Buka Puasa Bersama Presiden Direktur PT Etana Biotechnologies Indonesia (Etana)

mRNA: Vaksin Masa Depan dan Kunci Ketahanan Nasional?

PT Etana Biotechnologies Indonesia (Etana) diketahui tengah memproduksi vaksin SARS-CoV-2 dengan teknologi mRNA, tanpa menggunakan virus atau kuman yang dilemahkan.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2024