Kesadaran Sempat Turun karena Sepsis, Chicco Jerikho Sudah Ucap Pamit

Chicco Jerikho.
Chicco Jerikho.
Sumber :
  • Instagram @chicco.jerikho

VIVA – Aktor ternama Chicco Jerikho sempat divonis mengidap sakit sepsis pada bulan September lalu. Kondisi Chicco sempat sangat memburuk sampai harus dilarikan ke rumah sakit.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Chicco pada saat hadir menjadi bintang tamu dalam konten YouTube Daniel Mananta.

Pada saat kondisi kesehatannya menurun akibat sepsis, Chicco menjelaskan bahwa istrinya, Putri Marino bersama sang anak tengah berada di luar kota. Putri sedang menjalani proses syuting. 

“Kondisinya sudah benar-benar kayak buruk kondisi gue pada saat itu. Istri gue lagi syuting, gak ada siapa-siapa di rumah. Istri sama anak gue lagi di luar kota, ada yang kerja di rumah,” kata Chicco Jerikho dikutip VIVA, Rabu, 1 Desember 2021.

Chicco Jerikho

Chicco Jerikho

Photo :
  • IG @chicco.jerikho

Pada saat kondisinya memburuk, Chicco merasa sudah hampir tak sadarkan diri, kakinya menjadi dingin dan tidak bisa melihat orang dengan jelas. Bahkan, Chicco harus ditampar agar tersadar.

“Pada saa gue lagi sesak itu, gue sudah ngawang-ngawang, sudah dingin kaki di rumah, ngelihat orang itu sudah gelap-gelap, gue ditampar-tampar. Pas dibilang kayak ‘ingat Suri’ itu gue melek lagi. Suri anak gue,” kata Chicco.

Halaman Selanjutnya
img_title