Tak Disangka, 6 Artis Korea Selatan Ini Ternyata Seorang Transgender

Harisu
Sumber :
  • Tangkapan Layar: Instagram

VIVA Showbiz – Ada beberapa artis transgender Korea Selatan yang memiliki paras cantik dan memesona. Mereka sukses menghipnotis para penggemar di seluruh dunia dan bahkan mereka tidak terlihat seperti seorang trans. Seperti yang kita ketahui bahwa standar kecantikan di Korea Selatan ini sangat tinggi, sehingga tak jarang dari mereka yang memilih prosedur operasi plastik sebagai salah satu cara untuk mempercantik diri. 

Penyebab Kematian Masih Misteri, Park Boram Meninggal Dalam Kondisi Seperti Ini

Sebagian besar selebriti Korea rela merombak penampilannya supaya terlihat semakin menawan dan memikat para kaum Adam. Tidak hanya bagian wajah, beberapa artis Korea ada yang sampai mengganti kelamin dan mengubah identitas seksual mereka. Tentu saja, penampilan artis transgender Korea Selatan ini sukses menyita perhatian publik. Nah, berikut ulasan selengkapnya yang dirangkum dari berbagai sumber. 

1. Choi Han-bit

Bikin Gemas! Rowoon Senyum Semringah Saat Berinteraksi dengan Rose BLACKPINK
Waspada! Pneumothorax Seperti Dialami Winter aespa, Kenali Gejala dan Bahayanya

Choi Han-bit resmi debut sebagai salah satu personil girlband Mercury bersama dengan dua teman sekelas saat masih menempuh pendidikan di Universitas Seni Korea, yaitu Hyena dan Sehee. Sebelum itu, ia juga pernah mengikuti kontes model ternama Korea, Korea Next Top Model, tapi harus gagal di tengah jalan. 

Namun, di balik wajah cantiknya itu, Choi Han-bit ternyata terlahir sebagai seorang pria dengan nama Choi Han Jin. Ia kemudian melakukan operasi kelamin pada tahun 2006 silam. Baru setelah itu, ia juga mengganti namanya menjadi Choi Han-but. 

2. Harisu

Nama Harisu mulai dikenal oleh publik sejak tahun 2001 silam ketika ia membintangi sebuah iklan kosmetik, sampai merambah ke dunia musik dan seni peran. Untuk bisa berada di titik ini, Harisu memerlukan waktu enam tahun sampai mendapatkan pengakuan dari publik bahwa dirinya memang memiliki talenta. 

Harisu memutuskan untuk mengubah jenis kelamin dari pria menjadi seorang wanita sejak tahun 1995. Ia juga pernah menikah selama 10 tahun dengan seorang laki-laki bernama Micky Jung. Namun sayang, pernikahan ini harus kandas dan mereka bercerai pada tahun 2017. 

3. Jang Chae-won

Jang Chae-won yang sering dipanggil sebagai Harisu kedua ini menjadi perdebatan pada tahun 2007 lantaran tampil sebagai seorang artis transgender Korea Selatan dalam acara Game for Truth. Tapi sayang, ia dikabarkan tertekan setelah pengakuan itu. Setahun setelah mengaku, ia kemudian bunuh diri di usia yang ke-26 pada Oktober 2008. 

4. Lee Si-yeon

Si-yeon pernah mengaku bahwa dirinya mempunyai keraguan terhadap seksualitasnya sejak menempuh sekolah menengah. Ia akhirnya memutuskan untuk mengadopsi nama Si-yeon dan melakukan operasi kelamin pada tahun 2007 silam. 

Pada awalnya, ia debut sebagai seorang model pria dengan nama lahir Dae-hak. Ia kemudian lebih dikenal dengan penampilannya yang feminin dan kerap memakai pakaian perempuan di atas panggung catwalk. 

5. Sin Ae

Sin Ae artis transgender Korea Selatan berikutnya yang juga terinspirasi dari keberanian Harisu untuk mengakui identitas aslinya sebagai seorang laki-laki yang mengubah gender. Ia juga segera mengikuti langkah Harisu dengan grup transgendernya yang bernama Lady. 

Setelah kejadian itu, nama Sin Ae langsung meroket. Tapi sayang, grup tersebut harus bubar pada awal tahun 2007 setelah debut dengan album yang bertajuk self-titled tahun 2005 silam. 

6. Jung Da Eun

Setelah lama menghilang dari dunia hiburan, artis transgender Korea Selatan ini muncul sebagai seorang DJ dan telah melakukan suntik hormon untuk menyempurnakan penampilannya sebagai seorang laki-laki

DJ tampan asal Korea Selatan ini sempat terkenal melalui sebuah program variety show yang bertajuk Ulzzang Generation beberapa tahun lalu. Siapa yang menyangka bahwa Dae Run dulunya merupakan seorang wanita tulen yang sering berpenampilan tomboy. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya