Tegang! Jessica Iskandar-Vincent Luapkan Emosinya di Pengadilan

Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag
Sumber :
  • VIVA / Aiz Budhi

VIVA Showbiz – Kamis siang 6 Oktober 2022, Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag menghadiri sidang gugatan yang dilayangkan Christoper Steffanus Budianto. Gugatan ini dilayangkan Christoper Steffanus Budianto lantaran merasa tidak terima disebut penipu oleh Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag.

PDIP Minta Penetapan Prabowo Ditunda karena Gugatan di PTUN, KPU Tegaskan Ini

Permasalahan ini bermula dari Jessica Iskandar yang diduga menjadi korban penipuan bisnis rental mobil yang dilakukan Christopher Steffanus Budianto. Yuk scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Jessica Iskandar mengaku 11 mobilnya dibawa kabur oleh Steven yang merupakan rekan bisnisnya. Ibu dua anak itu menyadari bahwa transaksi yang dilakukan diduga palsu. 

Hakim Geram ke Saksi di Sidang Korupsi Tol MBZ: Proyek Triliunan Gini kok Main-main

Ia mengaku tidak mengetahui keberadaan mobil-mobilnya saat ini. Pasangan suami istri itu melaporkan dugaan penipuan ke pihak kepolisian. Dari kejadian ini Jessica Iskandar mengalami kerugian hingga Rp10 miliar.

Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag

Photo :
  • VIVA / Aiz Budhi
Firma Hukum Tidak Sengaja Putuskan Perceraian Pasangan yang Salah, Kok Bisa?

Menanggapi hal itu, Steven menggugat balik Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag. Ia tidak terima dengan sebutan itu karena merasa terlalu vulgar dengan menyebutnya sebagai penipu.

Dari tayangan YouTube Vincent dan Jessica Iskandar diketahui keduanya hadir di pengadilan pada pukul 11.32 WIB. Keduanya kemudian menunggu sampai akhirnya memasuki ruang sidang pada pukul 13.00 WIB.

Namun sayangnya, sidang tersebut harus ditunda dan akan kembali digelar pada Rabu 19 Oktober 2022.

Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag

Photo :
  • VIVA/Maha Liarosh (Bali)

Sontak saja usai mengetahui itu, Vincent Verhaag dan Jessica Iskandar sempat meluapkan kekesalan mereka. Sebab keduanya yang sudah datang jauh-jauh dari Bali harus menerima kenyataan bahwa sidang tersebut ditunda.

"Saya juga dari denpasar kenapa kamu enggak hadir," kata Jessica Iskandar.

Vincent juga nampak begitu emosional kepada pihak Steffanus yang tak hadir di sini.

Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag

Photo :
  • VIVA.co.id/Diza Liane

"Ngumpet terus ngumpet terus ngumpet terus," kata Vincent.

Teriakan itu mengundang amarah kuasa hukum Steven, Togar. Ia membalas teriakan itu dengan mengajak agar sidangnya digelar kembali.

"Hei, ini pengadilan, jangan teriak-teriak. Kalau mau sidang, sini kita sidang lagi!," kata kuasa hukum Steven, Togar.

"Profesional dong saya di sini cari keadilan kok. Apapun alasannya kita profesional," kata Vincent.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya