Potret Kaesang Pangarep Jalani Prosesi Siraman dan Sungkeman Jelang Akad Nikah

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono
Sumber :
  • Instagram @kaesangp

VIVA Showbiz – Prosesi sungkeman dan siraman jelang pernikahan Kaesang di kediaman Presiden Jokowi di Sumber, Solo berlangsung dengan haru. 

Sesuai dengan adat, prosesi siraman dilakukan usai pemasangan bleketepe. Siraman dilakukan diawali dengan sungkeman calon manten kepada orangtua. Siraman ini dilakukan secara tertutup dengan tamu terbatas, yakni keluarga dan kerabat. 

Selain itu ada juga beberapa menteri yang hadir di antaranya Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Pertahanan Mahfud MD, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Agraria dan Tata Ruan Hadi Tjahjanto dan lainnya. Yuk simak potret Kaesang Pangarep yang lakukan sungkeman dan siraman.

Jokowi dan Iriana nangis haru

Kaesang Pangarep lakukan sungkeman

Photo :
  • Twitter @jokowi

Kaesang Pangarep, sang calon manten pria mewek saat melakukan sungkeman kepada Jokowi dan sang ibu, Iriana. Begitu juga dengan Jokowi dan Iriana yang terlihat tak kuat menahan air mata.

Pertama, Kaesang sungkem kepada ibunda Iriana. Awalnya, saat Kaesang menghadapnya, Iriana senyum bahagia dan terlihat menahan nangis. Namun Iriana tak bisa menahan rasa haru dan kemudian banjir air mata. Sementara Jokowi hanya tertunduk dan juga menahan air mata.

Jokowi beri pesan untuk Kaesang

Prosesi sungkeman Kaesang jelang pernikahannya dengan Erina Gundono

Photo :
  • Laily Rachev

Setelah sungkem dengan Iriana, Kaesang kemudian sungkem dengan Jokowi. Saat prosesi sungkeman, Jokowi juga menitipkan pesan kepada anak bungsunya tersebut. Jokowi berharap Kaesang Pangarep dan Erina Gudono bisa menjadi keluarga yang bahagia.

“Kita sebagai orang tua mengharapkan juga mendoakan agar keluarga Mas Kaesang dan Mbak Erina ke depan bisa menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah,” ungkapnya.

Sementara itu, Kaesang Pangarep mengaku sangat bahagia karena prosesi sungkeman dan siraman telah selesai. Ia bahkan turut menangis bahagia ketika menjalankan kedua proses tersebut.

Gunakan 7 sumber mata air

Kaesang Pangarep lakukan siraman

Photo :
  • Twitter @jokowi

Dalam prosesi siraman Kaesang menggunakan 7 sumber mata air. Sumber tersebut diantaranya Masjid Agung Mangkunegaran Al-Wustho, Masjid Agung Keraton Surakarta, Keraton Surakarta, Pura Mangkunegaran, Umbul Pengging di Boyolali, dan sumur di kediaman rumah nenek Kaesang. Serta sumber satu lagi, adalah dari rumah kediaman Presiden Jokowi di Solo.

Government Targets on Acquiring 61 Percent Freeport Share

Prosesi siraman berjalan lancar

Prosesi siraman Kaesang Pangarep jelang pernikahan

Photo :
  • Laily Rachev
Freeport Boss Meets Jokowi to Discuss Mining Contract Extension

Setelah prosesi siraman selesai, Presiden Jokowi yang didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi, calon mempelai pria Kaesang Pangarep dan Bobby Nasution langsung menggelar konferensi pers di depan kediamannya yang beralamat di Jalan Kutai Utara, Sumber, Banjarsari, Solo.

Presiden Jokowi mengaku sangat bersyukur karena prosesi siraman terhadap putra bungsunya Kaesang Pangarep berlangsung dengan lancar. 

Jokowi Launches Permanent Housing After Disaster in Central Sulawesi

Dalam kesempatan itu, mantan Wali Kota Solo itu mewakili keluarga meminta doa agar semua rangkaian prosesi pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono berjalan dengan baik.

“Alhamdulillah tadi prosesi sungkeman dan prosesi untuk siraman sudah berjalan dengan baik, lancar. Kami memohon restu kepada masyarakat agar prosesi selanjutnya baik midodareni, besok ijab kabul, kemudian dilanjutkan tasyakuran di Pura Mangkunegaran bisa berjalan dengan baik,” kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya