Gak Setuju Bunda Corla Menetap di Indonesia, Ivan Gunawan: Balik ke Jerman!

Bunda Corla juga menggelar jumpa fans di tiga kota sekaligus yakni Jakarta, Medan, dan Surabaya. Hasil penjualan tiket dari acara tersebut nantinya akan digunakan sebagai ongkos pulang Bunda Corla ke Jerman.
Menurut Ivan Gunawan, Bunda Corla lebih baik menjalani hari-hari sebagai karyawan swasta di Jerman hingga masa pensiunnya tiba. Saat ini, ia masih terikat kontrak dengan perusahaan tempatnya bekerja sehingga tidak mudah baginya untuk kembali menetap di Indonesia.
“Sudah biarkan Bunda datang, liburan, dia pergi lagi. Hidup dengan apa adanya lagi. Karena Bunda itu kan di sana dikontrak, jadi kalau Bunda ngga balik lagi ke sana, semua hak dia akan dicabut,” jelas Ivan Gunawan.
“Jadi dia harus balik, berkomitmen, dia bekerja lagi (di Jerman) sampai Bunda pensiun,” tambahnya.