Nagita Slavina Blak-blakan Iri dan Ingin Punya Suami Kayak Kaesang Pangarep: Aku Juga Pengen!

- Instagram @raffinagita1717
VIVA Showbiz – Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, setelah resmi menjadi pasangan suami istri kerap mengumbar berbagai momen mesra hingga romantis di media sosial pribadinya. Keharmonisan keduanya yang berhasil diabadikan di media sosial pun sontak berhasil membuat warganet merasa iri dan terbawa perasaan.Â
Terlebih usai dirinya menjadi seorang suami dari Erina Gudono, Kaesang Pangarep kerap memperlakukan sang istri layaknya seorang permaisuri yang kerap diabadikannya melalui Instagram Story pribadinya.
Tak hanya sejumlah warganet di media sosial saja yang merasa kagum dengan sosok pribadi suami dari Erina Gudono tersebut. Rupanya, istri presenter Raffi Ahmad yakni Nagita Slavina pun berhasil dibuat kepincut dengan sikap dari putra Presiden Joko Widodo tersebut.
Raffi Ahmad-Nagita Slavina hadiri momen resepsi pernikahan Kaesang dan Erina
- IG @raffinagita1717
Hal ini diungkapkannya langsung belum lama ini saat Kaesang Pangarep dan Erina Gudono berkesempatan menjadi bintang tamu dalam sebuah program acara TV yang dipandu oleh Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.
Di mana pada momen tersebut Nagita Slavina secara blak-blakan bahkan di hadapan Raffi Ahmad langsung, mengaku ingin memiliki suami layaknya Kaesang Pangarep. Ibu dua anak ini bahkan tak segan menyindir suaminya tersebut di hadapan putra bungsu Presiden Joko Widodo.
Dalam kesempatan tanya jawab maupun bincang-bincang bersama pengantin baru ini, banyak hal yang ditanyakan oleh Nagita Slavina dan Raffi Ahmad terkait keduanya yang baru saja menjadi pasangan suami istri.Â