Ngaku-ngaku Anak Mamah Dedeh, Keluarga Berikan Klarifikasi: Nggak Ada Namanya Alya

Mamah Dedeh
Sumber :
  • Berbagai Sumber

VIVA Showbiz - Viral di media sosial sosok Alya yang mengaku anak salah satu pendakwah ternama yaitu Mamah Dedeh. Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya diusir gegara pindah agama. Namun kini keluarga ustazah tersebut memberikan klarifikasi.

Viral Pengendara Mobil Ayunkan Celurit di Surabaya, Polisi Turun Tangan

Mamah Dedeh dikenal memang seorang pendakwah. Ia telah berkecimpung di dunia dakwah sekitar 22 tahun. Wanita asal berdarah Sunda tersebut mulai dikenal ketika dirinya masuk di acara stasiun televisi.

Mamah Dedeh

Photo :
  • IG @rumahmamahdedeh_tvone
Heboh Foto Diduga Rekaman CCTV Pembunuhan Vina Cirebon Beredar, Begini Penjelasan Ahli

Dilansir dari Intip Seleb, Senin, 3 April 2023. Media sosial dihebohkan dengan pengakuan seorang wanita bernama Alya Theresia Syarifudin yang mengaku sebagai putra dari Mamah Dedeh.

Diduga anak Mamah Dedeh tersebut kini tinggal di Malang setelah dirinya diusir gegara pindah agama. Ia juga mengaku lahir dari keluarga campuran.

Viral Babi Dibawa ke Altar Gereja saat Misa di Sikka NTT

"Saya lahir dari keluarga campuran. Bapak orang Betawi bernama Syarifuddin dan ibu saya Dedeh Rosidah alias Mamah Dedeh orang Sunda. Bapak saya seorang kiai. Ibu saya pendakwah," ungkap Alya seperti dikutip dari Instagram @viral62com.

"Sejak kecil, saya beserta saudara-saudara diarahkan menjadi orang yang taat beragama. Sekarang saya sudah menerima Yesus dalam kehidupan saya. Puji Tuhan tidak akan berubah sampai kapanpun juga," lanjutnya.

Mamah Dedeh

Photo :
  • Instagram: viral62com

Setelah ramai di media sosial, akhirnya keluarga Mamah Dedeh memberikan tanggapan dan klarifikasi terkait Alya yang ngaku-ngaku anak Mamah Dedeh. Hal tersebut disampaikan oleh MIa yang merupakan putri dari pendakwah tersebut.

"Enggak ada (anak Mamah yang namanya Alya), kami berempat," ucap Mia soal pengakuan Alya.

Mamah Dedeh

Suami Lebih Prioritaskan Ibunya, Mamah Dedeh: Sudah Benar, di Kita Bini Sok Berkuasa!

Pendakwah kenamaan Mamah Dedeh menjelaskan, suami boleh memberikan nafkah ke ibunya selama dia melakukan tanggung jawabnya sebagai kepala rumah tangga.

img_title
VIVA.co.id
4 Juni 2024