Perempuan Ini Ungkap Sifat Asli Vadel Badjideh

Lillianna
Sumber :
  • Tangkapan Layar

Jakarta, VIVA – Vadel Badjideh dijadwalkan datang ke Polres Metro Jakarta Selatan pada hari ini Jumat 4 Oktober 2024. Ia dijadwalkan memenuhi undangan panggilan klarifikasi atas kasus dugaan persetubuhan dengan anak Nikita Mirzani hingga menyuruhnya melakukan aborsi. Agenda ini sempat ditunda selama satu minggu karena Vadel beralasan sedang tidak enak badan.

Dapat Ucapan Cinta dari Lolly, Vadel Badjideh: Jangan Bilang Editan!

Menjelang pemeriksaan itu, Vadel Badjideh mendapatkan pesan dari kakak iparnya yang bernama Lillianna. Istri Bintang Badjideh tersebut mengungkapkan bagaimana sifat asli Vadel Badjideh yang selama ini ia kenal. Sebagai ipar, sudah lama Lillianna tinggal bersama keluarga Vadel dan tahu kegiatan sehari-harinya. Scroll lebih lanjut ya.

Menurut Lillianna, Vadel Badjideh selalu bersikap seperti kebanyakan adik di luar sana yang menyebalkan bagi kakaknya. Mereka bahkan suka mengejek satu sama lain dengan hal yang menyebalkan. Tetapi terlepas dari hal itu, Vadel Badjideh disebut selalu siap sedia kapanpun kakak iparnya tersebut membutuhkan bantuan.

Disebut Family Goals oleh Netizen, Fadil Jaidi Ingin Ubah Mindset Masyarakat Soal Keluarga

"Kamu mengejekku setiap hari, dan kamu masih saja mengejekku. Tapi kamu selalu jadi orang pertama di sampingku jika aku membutuhkan bantuan atau seseorang untuk bicara," kata Lillianna Badjideh, mengutip video TikToknya, Jumat 4 Oktober 2024.

Respons Taruhan Rp5 Miliar dari Nikita Mirzani, Vadel Badjideh: Modal Nikah!

Sekalipun tak ada hubungan darah, tetapi Lillianna sudah menganggap Vadel seperti adiknya sendiri. Sebelum bisa menjadi bagian dari keluarga itu, Vadel lah yang membantu Lillianna bisa semakin dekat dengan kakaknya hingga mereka kini bersatu sebagai keluarga.

Lillianna menggambarkan hubungannya dengan Vadel Badjideh seperti love-kill relationship, yang berarti dua orang saling mencintai meskipun kerap bertengkar dan merasa kesal.

"Setiap kali siaran langsung di TikTok, kamu selalu bilang 'Sissy in here, he girlfriend' Ugh, kamu sangat aneh dan aku akan mengejek bahasa Inggrismu," kata Lillianna.

"Hubungan kita adalah love-kill relationship karena kita sama-sama ingin saling membunuh," tambahnya.

Vadel Badjideh

Photo :
  • Tangkapan Layar

Terlepas dari bagaimana pun kesalahan Vadel Badjideh, termasuk apakah benar ia pernah menghamili Laura Meizani dan menyuruhnya aborsi, Lillianna tetap merasa Vadel Badjideh adalah adik kesayangannya. Ia berjanji akan selalu ada di sisi Vadel apapun yang terjadi.

"Kamu benar-benar adikku, dan aku akan selalu ada di samping mu di setiap situasi karena aku tahu kebenarannya," kata Lillianna.

"Aku tahu kamu adalah orang yang sangat setia, penuh cinta, perhatian, dan kepribadian yang baik," tambahnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya