Bergaya Gipsi, Andien 'Bius' Penonton Java Jazz 2018

Andien Aisyah
Sumber :
  • VIVA/Mohammad Yudha Prasetya

VIVA – Penyanyi Andien menjadi salah satu penampil di malam terakhir gelaran Java Jazz Festival 2018, yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Prambanan Jazz Festival 2022 Digelar Hybrid Pada 1-3 Juli 2022

Mengenakan gaun batik kontemporer yang terlihat seperti jubah dan ikat kepala hitam yang membentuk simpul bunga, Andien terlihat bak seorang gipsi nan anggun.

Apalagi, aksi panggungnya pun selalu dapat membawa penonton untuk bernyanyi bersama, seperti pada salah satu tembang lawas yang dibawakannya berjudul, Rindu Ini.

Viral Video Kim Seon Ho Marah-marah, Rachel Vennya Dijulidin

"Selamat malam, apa kabar? Hari ini kita bisa ketemu, dan saya senang banget rasanya," ujar Andien usai membawakan lagu tersebut, di kawasan JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu, 4 Maret 2018.

Setelah menyapa penonton yang membludak di Hall A3 area JIExpo tersebut, Andien pun langsung membawakan lagu berjudul, Indahnya Dunia.

Andien Akui Di-bully Sejak Kecil hingga Jadi Ibu

Andien Aisyah

"Ini adalah salah satu lagu yang punya arti banget buat saya. Saya yakin kita di sini semua pernah ngerasain hal yang sama di mana kita semua rindu akan kehangatan rumah dan seisinya," kata Andien sebelum melantunkan Pulang.

Sebelum bernyanyi, Andien pun mengajak para penonton menyalakan lampu flash dari smartphone-nya masing-masing, untuk mengiringi lagu dengan nuansa syahdu tersebut. Iringan musik minimalis yang hanya diisi bass drum dan alunan keyboard pun semakin menambah suasana hangat di lagu itu.

"Ini juga salah satu lagu saya, yang merupakan intepretasi saya dari lagu, 'Pelangi pelangi, alangkah indahmu.' Karena sejak kecil saya dengar lagu ini dan seiring waktu berjalan, kita berproses, dan inilah, Warna," ujar Andien sebelum membawakan lagu tersebut.

Di lagu yang terdengar energik dengan tempo up beat ini, Andien pun terlihat lincah bernyanyi sambil sesekali melompat dan bergoyang dengan tariannya.

Menyusul nomor berikutnya adalah Metamorfosa, yang dibawakan Andien, masih dengan suara prima dan aksi panggung yang cukup energik.

"Terima kasih buat kalian yang sudah datang dan menyempatkan untuk menonton. Ini adalah persembahan terakhir dari saya," ujar Andien sebelum menyanyikan Moving On sebagai lagu penutupnya malam ini. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya