Persembahan Terakhir BIGBANG Sebagai Grup

Big Bang di MTV Europe Music Awards
Sumber :
  • REUTERS/Luke Macgregor

VIVA – Setelah TOP, G-Dragon, dan Taeyang, pada hari ini, Selasa 13 Maret 2018, Daesung juga resmi berangkat wajib militer. Tersisa satu personel saja, Seungri, yang dikabarkan akan berangkat tahun ini atau tahun depan.

Fans Tuntut BIGBANG Segera Comeback, Kirim Truk Protes ke Kantor YG

YG Entertainment pun memberikan hadiah spesial untuk para VIP, sebutan untuk fans setia BIGBANG. Sebelum kelima personel menunaikan kewajiban mereka sebagai pria Korea, BIGBANG sudah merekam lagu khusus berjudul Flower Road.

Lagu ini pun akhirnya dirilis di hari yang sama dengan kepergian Daesung. Agensi menjelaskan, lagu ini punya makna yang sangat spesial bagi para personel BIGBANG, karena mereka membuatnya saat sedang memikirkan wajib militer ini.

5 Fakta G-Dragon BIGBANG, King of Kpop yang Berulang Tahun ke-33

"Lagu ini diciptakan di masa-masa pembuatan album terakhir mereka, MADE. Mereka membuatnya dengan memikirkan kewajiban wajib militer ini. Lagu tersebut dirilis pada 13 Maret, setelah Taeyang dan dan Daesung berangkat," kata YG Entertainment beberapa waktu lalu.

Sudah dengar lagu Flower Road ini?

Fakta-fakta Skandal Prostitusi Seungri: Dibui 3 Tahun, Denda Rp13,5 M
Taeyang dan Min Hyo Rin

Selamat Taeyang BIGBANG Dikaruniai Seorang Putra

Diketahui bahwa anak pertama dari Min Hyo Rin dan Taeyang BIGBANG berjenis kelamin laki-laki. Kabar ini pun diungkap oleh Hankook Ilbo dan dibenarkan oleh agensi Tae

img_title
VIVA.co.id
6 Desember 2021