Tanpa Slash, Guns N' Roses Sempat Guncang Jakarta pada 2012

Guns N Roses.
Sumber :
  • Instagram.com/gunsnroses

VIVA – Hari ini, Kamis, 8 November 2018, band beraliran hard rock asal Amerika Serikat yakni Guns N’ Roses akan menggelar konser di Indonesia, tepatnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.

Once Mekel Bungkus Lagu dengan eks Gitaris Gun's N Roses di Album Barunya

Konser yang bertajuk Not in This Lifetime Tour itu akan menghadirkan Slash dan Axl Rose untuk pertama kalinya dalam konser di Indonesia. Tidak hanya kali ini saja, Axl dan Slash tampaknya sudah mulai bersama kembali di atas panggung sejak tur yang digelar pada 1 April 2016 lalu. Sebelumnya diketahui bahwa Axl dan Slash sempat memiliki konflik yang sangat besar.

Pada tahun 2012 lalu, tampaknya band Guns N’ Roses ini sempat mengadakan konser juga di Indonesia meski tanpa kehadiran Slash. Band hard rock itu sukses mengadakan pertunjukkan pada tanggal 16 Desember 2016 di MEIS Ancol, Jakarta Utara.

Lirik dan Chord Lagu November Rain by Guns N' Roses

Sebenarnya, pada tahun 2012 lalu Guns N’ Roses harusnya mengadakan konser mereka di Indonesia itu pada tanggal 15 Desember di lapangan D Senayan. Namun, dengan berat hati karena alasan cuaca yang tidak mendukung konser tersebut harus diundur satu hari yakni menjadi tanggal 16 Desember 2012 di MEIS, Ancol.

Guns N’ Roses yang dipimpin oleh Axl Rose berhasil membuka konser mereka di Indonesia dengan lagu andalan yang berjudul Welcome To The Jungle. Meski sempat ditunda namun konser di Indonesia tanpa Slash itu sukses menghibur banyak pentonton yang memadati MEIS Ancol.

Gayanya Anak Rock Banget, Pria Ini Ternyata Anggota Pasukan Elite TNI

Jika tanpa Slash saja pada tahun 2012 lalu sukses menggebrak panggung di Jakarta, koners Guns N’ Roses yang akan berlangsung malam ini di SUGBK dengan kehadiran Slash dipastikan akan lebih seru dan meriah dari konsernya di Indonesia pada tahun 2012 lalu.

Slash sendiri menggelar konser terlebih dahulu pada 3 Agustus 2010. Saat itu, Istora Senayan bergemuruh melihat aksi gitaris fenomenal Guns N' Roses itu.

Tidak hanya Guns N’ Roses saja, dalam konsernya pada tahun 2018 ini juga akan dihadiri oleh para musisi Indonesia, seperti beberapa personel band Padi, Barasuara, Sheila On7, Gigi, dan Burgerkill.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya