Tampil di MAMA 2018, Marion Jola Trending di Korea

Marion Jola
Sumber :
  • Instagram/lalamarionmj

VIVA – Perhelatan akbar musik Asia, Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2018 bagian pertama baru saja berlangsung pada Senin, 10 Desember 2018. Acara tersebut memang digelar selama tiga kali dan acara pertama digelar di Dongdaemun Design Plaza (DDP), Seoul, Korea Selatan.

Profil Dennis Talakua, Kekasih Marion Jola yang Usianya Terpaut 15 Tahun

Sederet artis Asia turut diundang ke acara tersebut. Dari beberapa artis pengisi acara yang hadir, Marion Jola menjadi satu-satunya artis Indonesia dan masuk ke dalam nominasi di acara penghargaan musik tahunan tersebut. 

Marion Jola pun berhasil membawa pulang penghargaan untuk kategori Best New Asian Artist 2018 dari Indonesia. Tak hanya itu, wanita asli Kupang, Nusa Tenggara Timur ini juga berkesempatan untuk tampil dalam panggung MAMA 2018 dan membawakan lagu andalannya yang berjudul Jangan. Dalam penampilannya itu Marion Jola terlihat energik dan menggoda.

Marion Jola Ngaku Pernah Selingkuh Sekali, Sisanya Diselingkuhin

Usai memberikan penampilan terbaiknya di MAMA 2018, Marion Jola sukses menarik perhatian publik Korea Selatan. Lagu Marion Jola berjudul Jangan sukses menduduki posisi pertama dalam situs pencarian musik online di Korea Selatan, yakni Melon. Gadis yang akrab disapa Lala ini pun mengunggah capaian terbarunya itu lewat Instagram Story miliknya. 

“Ini demi apa dong?” serunya tak menyangka.

Marion Jola Gugup Tampil di Depan Prabowo Subianto: Kayak Ketemu Bapak Sendiri

Selain itu, lagu Jangan yang dibawakannya di panggung MAMA pun bertengger di jajaran nomor 9 trending YouTube Indonesia. Saat berita ini ditulis, video tersebut sudah ditonton lebih dari 661 ribu kali.
 
Sementara itu diketahui, MAMA 2018 akan dilanjutkan di Jepang pada 12 Desember mendatang di Saitama Arena dengan pembawa acara Park Bo Gum dan bintang tamu BTS, IZ*ONE, MAMAMOO, MONSTA X, NU’EST W, Stray Kids, TWICE, dan Wanna One. 

Kemudian tanggal 14 Desember, MAMA 2018 yang menjadi acara puncak digelar di Hong Kong dengan pembawa acara Song Joong Ki, bintang tamunya ada BTS, IZ*ONE, Wanna One, GOT7, Seventeen, dan masih banyak lagi. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya