4 Pendangdut Wanita dengan Lagu Paling Hit

Ayu Ting Ting.
Sumber :
  • Instagram @ayutingting92

VIVA – Musik dangdut, saat ini memang menjadi musik tuan rumah Indonesia yang sudah terkenal di seluruh masyarakat. Banyak penyanyi dangdut yang bermunculan seiring dengan perkembangan musik dangdut yang semakin pesat, terutama sejak tahun 2000-an.

Ramai Dikabarkan Dekat, Happy Asmara Ungkap Sosok Gilga Sahid

Siapa saja kah penyanyi dangdut yang memiliki lagu fenomenal, di bawah ini VIVA telah merangkum empat pedangdut dengan lagu paling fenomenal.

Siti Badriah (Lagi Syantik)

Penampakan Amy BJ WNA Korea, Penuhi Panggilan Polisi Soal Tisya Erni

Sejak kemunculanya, pedangdut kelahiran Bekasi, Siti Badriah telah sukses mencuri perhatian masyarakat khususnya penikmat musik dangdut. Banyak lagu dari Siti Badriah yang sukses di pasaran, salah satu yang paling sukses adalaH lagu yang berjudul Lagi Syantik.

Siti Badriah.

Potret Penyanyi Cantik Novi Rizki Tunggangi Jet Ski Seorang Diri Tuai Sorotan, Warganet: Keren!

Sejak dirilis pada Maret 2018 lalu, lagu tersebut telah diputar sebanyak lebih dari 450 juta kali di situs YouTube. Tidak hanya itu, video klip lagu tersebut juga telah sukses bertengger di tangga musik Billboard kategori Billboard YouTube.

Nella Kharisma (Jaran Goyang)

Nama pedangdut kelahiran Kediri, Nella Kharisma telah memiliki tempat di hati para penggemar. Lagunya yang berjudul Jaran Goyang sukses menjadi lagu yang mengangkat namanya menjadi salah satu pedangdut yang diperhitungkan.

sorot dangdut nella kharisma

Sejak dirilis di YouTube pada 2017 lalu, hingga saat ini video klip Jaran Goyang telah ditonton oleh sebanyak lebih dari 210 juta kali.

Via Vallen (Sayang)

Nama Via Vallen, bisa dibilang saat ini menjadi pedangdut yang paling berprestasi di Tanah Air, sederet penghargaan telah diraihnya. Kemudian, kesempatan untuk menyanyikan official theme song Asian Games 2018 menjadi hal yang membuatnya semakin terkenal.

Sorot dangdut via vallen tampil

Selain itu, lagu yang berjudul Sayang yang dirilis pada 2017 lalu telah ditonton lebih dari 117 juta kali di YouTube. Lagu itu menjadi awal mula Via terkenal di industri musik dangdut.

Ayu Ting Ting (Alamat Palsu)

Tidak hanya berkarier sebagai seorang pedangdut, nama Ayu Ting Ting saat ini juga terkenal sebagai seorang presenter. Namanya mulai terkenal akibat lagu Alamat Palsu yang dinyanyikan ketika pedangdut kelahiran Depok itu masih berusia remaja. Hingga kini, lagu Alamat Palsu menjadi salah lagu dangdut yang paling terkenal dan fenomenal. (zho)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya