Konser di Indonesia, Vokalis Lukas Graham Tampil Ganteng Pakai Batik

Lucas Graham
Sumber :
  • Viva.co.id/Wahyu Firman

VIVA – Konser band asal Denmark, Lukas Graham akhirnya dimulai, konser yang bertajuk Lukas Graham The Purple Asian Tour-Live in Jakarta 2019 digelar di The Kasablanka Hall, Mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan.

Bangga Promosikan Batik, Desainer Barbie Awliya Berjuang Keras di Paris

Ada yang unik dari penampilan sang vokalis Lukas Forchhammer, saat membuka aksinya dengan lagu Hold My Hand ia mengenakan kemeja batik berwarna coklat dengan kerah yang berwarna biru.

Penampilan Lukas Graham memang telah ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya terbukti di lagu pertama saja sudah membuat beberapa penonton berdiri dari kursinya dan berjoget.

Terpopuler: Kisah Mualaf Pria Pasca Operasi Otak, Jadwal Imsakiyah Hingga Ucapan Idul Fitri

Aksinya pun dilanjutkan dengan lagu Take The World By Storm, yang tidak kalah menarik dari penampilan di lagu pertama mereka. Penonton yang berada di kelas Silver bahkan serentak bergoyang mengikuti alunan lagu yang dibawakan oleh band asal Denmark ini.

Tanpa jeda penampilan mereka dilanjutkan dengan membawakan lagu Drunk in The Morning, dengan batik dan topi snapback yang dikenakan Lukas bergerak ke sudut-sudut panggung.

Ada Destinasi Eduwisata Baru, Gemes! Bisa Dilatih Langsung Sama Pembatik Cilik

Pada penampilannya malam ini Lukas Graham akan membawakan 17 lagu yang pasti untuk mengobati kerinduan para penggemarnya.

Pengrajin batik aromaterapi asal Madura (dok: LPEI)

Batik Aromaterapi Asal Madura Tembus Pasar AS hingga Jepang

LPEI memperkuat komitmennya untuk memperkuat ekosistem ekspor batik yang berkelanjutan, sehingga mampu memberikan kontribusi signifikan bagi ekspor nasional

img_title
VIVA.co.id
21 April 2024