Mengenal Amanda Caesa Addiva, Pendatang Baru di Belantika Musik

Amanda Caesa Addiva
Sumber :
  • Viva.co.id/ Bimo

VIVA – Nama Amanda Caessa Addiva kini meramaikan belantika musik Tanah Air. Darah seni dari sang ayah, Edi Supono atau biasa dikenal sebagai Parto ‘Patrio’, mengalir dalam dirinya.

Usai Mudik Lebaran, Pendatang Baru di Tangerang Turun hingga 50 Persen

Tepat sebelum hari ulang tahunnya, Amanda akhirnya berhasil merilis single berjudul, "Even If You Aren't There For Me". Dia mengatakan, lagu itu bercerita tentang seorang gadis innocent (lugu/polos) yang baru pertama kali jatuh cinta.

"Tetapi justru jatuh cintanya pada laki-laki yang cuek dan cenderung sudah sering pacaran. Jadi apapun akan dilakukannya untuk membuat laki-laki itu jatuh cinta sama dia," ujarnya di Jakarta, Minggu 22 Desember 2019 malam.

5 Negara Ini Rela Bayar Pendatang untuk Tinggal di Wilayahnya

Penyuka jenis musik R&B, Pop, dan Hip-Hop itu mengatakan, awalnya dia tak sengaja menulis sebuah lirik itu di laptop pribadinya di awal 2019.

Baca juga: Akhirnya Terungkap, Ini Dia Suami dari Vanessa Angel

Intip Potret Liu Haocun, Putri Semata Wayang Jackie Chan di Film Ride On

Meski demikian, lirik lagu itu belum terjamah karena kesibukan dan aktivitasnya. Di pertengahan tahun 2019, dara manis ini baru merampungkan lirik yang pernah ia buat.

"Pernah bikin lyric-nya, aku cari masih ada. Aku bikin nadanya, chord-nya terus aku simpen, dan aku beberapa take. Ada yang direvisi lagi, dan akhirnya divideoin sambil mami lihat. Akhirnya menjadi lagu," ucapnya.

Aktivitas dan kariernya di dunia musik, juga mendapat dukungan penuh dari sang mama, Diena Risty.

Bagi Diena Risty, peran keluarga sangat penting dalam mendukung karier sang anak, karena menjadi satu kebanggaan baginya saat sang anak bisa menghasilkan karya positif.

"lagu ini dia ciptakan sendiri mulai dari lirik dan musik hingga menjadi kesatuan lagu yang utuh dan easy listening untuk seusianya," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya