Mencari Jodoh, Percobaan Baru dari Armada

Armada Band
Sumber :
  • Instagram @armada

VIVA – Grup musik Armada baru meluncurkan single ketiga mereka di tahun 2020 berjudul Menjemput Jodoh. Lagu dengan irama upbeat ini diciptakan oleh sang gitaris, Mai. Sementara pengerjaan liriknya dikerjakan secara bersama-sama dengan Andit dan Rizal. 

Lama Tak Muncul, Nidji Rilis Single Baru Ciptaan Guruh Soekarno Putra

Mai menceritakan, lagu Menjemput Jodoh merupakan sebuah eksperimen baru dari Armada. Menjemput Jodoh menghadirkan lirik yang sederhana dan dibuat seringan mungkin dengan konsep video klip yang unik. 

"Sebenernya kita sih agak eksperimen di lagu ini dengan lirik sederhana dan lucu. Kita bikin seenteng mungkin ada video game jadi enteng gitu. Mungkin itu salah satunya yang bikin orang cepat nangkep. Jadi orang enggak banyak berfikir gitu," ucap Mai saat live YouTube di kanal VIVA.CO.ID, Senin, 14 September 2020.

Duo Rapper Nicki Minaj dan Megan Thee Stalion Kembali Saling Sindir Lewat Lagu Baru

Baca juga: Cerita Armada Band Menjemput Jodoh di Live YouTube VIVA.co.id?

Dia juga menceritakan jika dalam lagu Menjemput Jodoh merupakan tema musik baru dengan proses kreatif yang sama seperti lagu-lagu Armada lainnya. 

Lagu Baru 'Dari Hati' BCL Didoakan Tak Sepopuler saat Bersama Ashraf: Beda Suami Beda Rezeki

"Jadi sebenernya kalau boleh jujur ini lirik lagu Armada yang paling enteng. Jadi enggak pakai kata-kata yang berat. Ini kayak to the point aja," ucapnya. 

Sebagai pencipta lagu Menjemput Jodoh, Mai menceritakan, lagu ini tentang seseorang yang ingin mendekati orang yang disuka dengan modal rasa percaya diri yang tinggi. 

"Yang penting deketin seseorang itu harus pede dulu lah. Intinya pesannya mau deketin orang yang lu suka, lu pede aja dulu," katanya.

Baca juga: Cerita Rizal Armada, saat Lagunya Jadi Lagu Wajib Pernikahan Mantan

Lagu Menjemput Jodoh juga dibuat Armada dengan konsep yang lebih mudah didengar agar orang-orang bisa lebih menikmati di saat pandemi COVID-19 seperti sekarang ini. 

"Jadi kayak cerita gitu, kayak kita ngomong. Aku ngelakuin ini loh sama kamu. Mungkin salah satu pemikiran ini kan pandemi kalau dikasih yang berat pusing palanya. Memang jodoh itu harus dijemput kaya rejeki, kalau lu suka sama seseorang ya ngomong aja dulu," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya