Ada Satu Lagu yang Tidak Berani Dinyanyikan Isyana Sarasvati

Isyana Sarasvati
Sumber :
  • Instagram @isyanasarasvati

VIVA – Isyana Sarasvati dikenal dengan suaranya yang indah. Selain menyanyikan lagu pop atau jazz, Isyana juga dikenal piawai membawakan lagu opera. Namun ada satu yang tidak berani dibawakan oleh Isyana.

Bikin Terenyuh, Sambil Menangis Yura Yunita Kenang Keajaiban Saat Salat di Raudhah

Lagu tersebut berjudul The Magic Flute. Lagu yang diciptakan salah satu komposer terbaik dunia, Mozart tersebut memiliki tantangannya tersendiri. Hal itu yang buat Isyana tidak berani membawakannya.

Namun Isyana seketika terkejut. Ada salah satu anak yang berani dan sukses membawakan The Magic Flute. Seperti apa kisahnya? Baca artikel ini selanjutnya.

Luna Maya-Gege Elisa Menang Tenis Lawan Nagita Slavina-Yura Yunita

Anak tersebut bernama Adelways. Ia merupakan salah satu peserta The Voice Kids Indonesia Season 4. Menurut Isyana, Adelways menyanyikannya dengan begitu indah dan menggetarkan hati

“Tahu gak sih, lagu Aria yang dia bawain ini, sampe umur aku udah mau nyampe umur sekian, aku enggak berani nyanyiin. This is very big repertoire. Enggak semua orang bisa menyanyikan lagu ini,” kata Isyana.

Raffi Ahmad Kembali Gelar Pesta Olahraga, Hadirkan Banyak Artis

Bagkan Adelways menampilkan encore lagu berjudul Edelweiss dari Richard Rodgers & Oscar Hammerstein II dalam film musikal drama, The Sound of Music. Isyana kembali terpana dengan penampilan Adelways.

“Gila, dapet fokus poinnya itu keren banget sih,” ucap Isyana.

Kontestan yang akan tampil pada episode Kamis 4 Maret merupakan kloter terakhir yang memiliki talenta memikat dan aksi panggung yang menggemaskan. Talenta suara di atas rata–rata, kisah yang mereka bawa, prestasi dan bakat lain di luar bernyanyi, menjadi paket tontonan yang menghibur dan sangat menginspirasi.

Isyana Sarasvati bersama para coach lain, yakni Marcell Siahaan, Yura Yunita dan Rizky Febian juga kerap kali takjub dengan kemampuan para peserta. Beberapa coach bahkan menitikkan air mata saat mendengar suara anak-anak dar berbagai penjuru di Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya