Curhat Lewat Lagu Baru, Rizky Febian: Syairnya Mewakili Perasaan Saya

Rizky Febian
Sumber :
  • Ig @rizkfbian

VIVA – Tema tentang percintaan selalu laris manis dan banyak disukai. Mungkin inilah yang menjadi salah satu alasan penyanyi Rizky Febian, kembali merilis single baru, berjudul Hingga Tua Bersama.

3 Penyanyi Beragama Muslim yang Menyukai Lagu Rohani Nonis, Siapa Saja?

Adalah Fery Hudaya, yang sukses menciptakan lagu romantis ini. Menurut pria yang juga seorang produser sekaligus composer lagu itu, tema cinta tidak pernah habis untuk digali, dan menjadi sumber inspirasi untuk digubah menjadi karya cipta lagu.

Klik halaman berikutnya untuk tahu lebih banyak.

Ikut Lebaran Bareng Keluarga Sule, Baju Mahalini Dikritik Netizen Gak Sopan: Ketekan Mulu!

"Lagu Hingga Tua Bersama merupakan lagu kedua yang saya ciptakan dan saya produksi untuk Iky (sapaan akrab Rizky Febian)," ujar Fery dalam keterangannya, Senin, 17 Mei 2021.

Sang penyanyi, Rizky Febian turut mengomentari single terbarunya ini. Dia mengatakan, syair lagu Hingga Tua Bersama, terasa begitu puitis, lembut, dan menyentuh perasaan.

Potret Mahalini Lebaran Bareng Rizky Febian dan Sule, Baju Seragam Bikin Salfok

"Saya suka lagu ini. Syairnya mewakili perasaan saya, dan tentunya mewakili perasaan orang banyak," kata Iky. Baca artikel ini sampai selesai untuk mengetahui berita selengkapnya.

Fery dan sederet pemusik yang terlibat dalam penggarapan lagu ini, mengaku merasa puas, karena Iky mampu membawa pesan yang ingin disampaikan dalam lagu ini. Berikut sedikit penggalan lirik dari lagu Hingga Tua Bersama.

“Selama jantung ini berdetak
Ku akan slalu menjagamu
Hingga akhir waktu
Selama nafas ini berhembus
Tak akan ada cinta yang lain
Hingga tua bersama”

Sejak diunggah pada 13 Mei 2021, hanya dua hari setelah penayangannya, video lirik Hingga Tua Bersama sukses menduduki trending topic di Twitter.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya