Db Mandala Cerita Saat Harus LDR dari Sara Fajira

Db Mandala dan Sara Fajira
Sumber :
  • ist

VIVA – Penyanyi sekaligus rapper Db Mandala telah merilis album perdananya yang bertajuk 27 dan Masih Bertahan di Oktober lalu. Kini Db Mandala membuka perayaan album tersebut dengan merilis Music Video dari lagu Ku Ingin Kau

Taylor Swift Tolak Tawaran Manggung Rp 146 Miliar! Pilih Fokus ke Album Baru daripada Uang?

Dalam music video tersebut, Db Mandala melibatkan beberapa pihak. Pertama sang sutradara, Andrew Retanuburt. Lalu ada Sara Fajira yang berperan sebagai kekasih Db Mandala dalam video tersebut.

"Beberapa kali main ketemu sama Sara, pas brainstorm ide MV muncul aja nama dia. Dan karna kenal juga kan ya jadi lebih natural aktingnya, gak canggung," ujar Db Mandala.

Terpopuler: 3 Penyanyi Muslim Suka Lagu Rohani sampai Fakta Meli Joker

Db Mandala dan Sara Fajira

Photo :
  • ist

Tidak ada kendala berarti yang dialami mereka saat menjalani syuting tersebut. Db Mandala memuji totalitas Sara Fajira di depan kamera.

Kanye West Dilaporkan Akibat Diduga Meninju Pria yang Melecehkan Istrinya, Bianca Censori

"Seru banget pas shot, ya memang teman main shi dan sara keliatan banget udah terbiasa sama dunia perfilman. Gue nya uda capek banget Sara masih semangat. Pokoknya seru, saranya asik. Semua scene dapet shotnya," kata Db Mandala.

Dalam music video tersebut, Db Mandala dan Sara Fajira, sebagai sepasang kekasih yang terpisahkan oleh jarak (LDR). Lagu ini juga menggandeng Reikko untuk mengisi vokal di bagian chorus lagu tersebut. 

“Proses video klip ini bisa dibilang DIY yang seprofesional mungkin. Dari properti, tempat, talent, itu gue sendiri yang cari," ucap Db Mandala.

Db Mandala dan Sara Fajira

Photo :
  • ist

Lagu ini ditujukan untuk semua umur. Db Mandala coba menjelaskan arti cinta menurut pandangannya. Ia percaya jarak bukan lah alasan untuk dua jiwa yang benar benar bersatu, melakukan apapun yang harus dilakukan untuk menjaga kepercayaan satu sama lain.

"Saat umur memisahkan saya percaya dua jiwa tersebut akan kembali bertemu di kehidupan yang lain, atau bahkan terlahir sebagai orang yang lain tapi cinta yang mereka miliki tetaplah sama," kata Db Mandala.
 
Db Mandala berharap lagu ini bisa membantu kita untuk mengartikan cinta lebih baik dan dapat menjalani hidup ini dengan hati yang bahagia dan penuh semangat.

“Ke depannya bakal banyak project visual yang pasti karna gue baru rilis album. dan di tanggal 5 November gue ada lagu sama temen gue dia produser musik sekaligus gitaris. Lagu itu lagu pembuka EP kita yang mungkin 6 lagu rilis di akhir tahun," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya