Nicky Astria Hidupkan Kembali Lagunya dari Era 90an

Nicky Astria
Sumber :
  • ist

VIVA – Nicky Nastitie Karya Dewi atau yang dikenal dengan nama Nicky Astria kembali meriahkan industri musik Tanah Air. Kali ini Nicky Astria membawakan kembali lagu yang pernah dinyanyikannya di era 90an, Jerit Anak Manusia. 

Cinta dalam Nada, Aimee Saras Keluarkan Lagu Satu Kata Sejuta Makna

Lagu itu pernah dibawakannya pada 1987. Dipilihnya lagu karya Tommy Marie dan Andi Mapajalos ini, karena Nicky Astria ingin memberi kesempatan kedua untuk lagu lawasnya.

“Saya ingin agar lagu ini bisa di dengar kembali oleh pecinta musik tanah air dengan audio dan visual yang lebih fresh. Karena itulah, me-remake lagu Jerit Anak Manusia tersebut dengan nuansa kekinian. Selain itu, lagu lawas tersebut tentu bikin nostalgia anak 80-90an yang tak asing dengan lagu tersebut," ungkapnya.

Zigaz Kembali Hadir dengan EP Sayap Patah

Nicky Astria.

Photo :
  • Instagram Irwan Riady

Nicky mengungkapkan, ide untuk membawakan ulang lagu Jerit Anak Manusia terinspirasi dari group band NOAH. Menurut Nicky, mereka sukses me-remake lagu-lagu lamanya kedalam versi baru.

Dari Boston ke Jakarta, Perjalanan Musik Lagu Pressure Point dari Daniel Pattinama

“Semoga lagu ini bisa mendapatkan apresiasi yang positif dari pecinta musik Indonesia, karena lagu ini terdengar lebih fresh dibandingkan versi terdahulunya, dan sangat sesuai dengan dinamika musik Indonesia saat ini," ujarnya.

Nicky membuat remake lagu Jerit Anak Manusia dengan nuansa kekinian. Selain itu, lagu lawas tersebut tentu bikin nostalgia anak 80-90an yang tak asing dengan lagu tersebut.

NOAH.

Photo :
  • Instagram @noah_site

Selain itu, Nicky Astria juga mengajak pendengar lamanya untuk kembali bernostalgia. Untuk itu, Nicky melihat lagu ini layak mendapat kesempatan yang kedua.

Lagu itu sudah bisa dinikmati melalui kanal YouTube HP Music. Lagu Jerit Anak Manusia terlihat lebih garang dan segar, disesuaikan dengan dinamika industri musiK Indonesia saat ini. Nicky Astria berharap lagu kali ini sukses seperti konsernya pada tahun 2019 silam.

Elma Dae

Dibimbing Yovie Widianto, Elma Dae Hadirkan Pisah Baik-Baik

Sang maestro pop, Yovie Widianto, menyambut hangat transformasi Elma Dae menjadi penyanyi sekaligus penulis lagu.

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024