Seringai, The SIGIT, RTF Lepaskan Dahaga Pencinta Musik Rock

SUPERMUSIC.ID DARE 2 ROCK
Sumber :
  • dok.ist

VIVA – Kerinduan metalhead akhirnya terobati dengan rangkaian konser Supermusic.ID Dare to Rock edisi pertama bersama tiga band cadas, The SIGIT, Seringai, dan Revenge The Fate (RTF). Mereka memanaskan moshpit di Lapangan Yozinkon, Depok, Jawa Barat.

Kisah Siti Nurbaya Kembali Diangkat Jadi Lagu

Meski sempat hujan, atensi dan semangat pencinta musik metal tak surut. Mereka memenuhi arena moshpit yang sempat basah karena guyuran hujan. Rektivianto, pentolan The SIGIT mengaku puas dengan antusiasme para penggemar musik metal.

“Saya salut dengan para metalhead di konser Supermusic.ID, mereka rela antre padahal sempat hujan juga. Pokoknya sangat puas menjadi salah satu penampil konser ini. Hubungan The SIGIT dengan metalhead juga bisa lebih dekat,” ujar Rektivianto Yoewono, frontman band asal Bandung itu, Kamis 30 November 2017.

GHO$$ Lakukan 'Pemanasan' Sebelum Meluncurkan Album

Sebelum tiga band rock itu, terlebih dulu muncul band pembuka Long Summer dan Stinghaze. Jawara Supermusic.ID tahun ini, GHO$$ juga ikut nongol di panggung.

RTF tampil membawakan hits andalan mereka; Kashmir, Pembalasan sampai Bencana. Tak kalah dengan RTF, The SIGIT pun mengguncang panggung dengan lagu-lagu dari album Detourn.

Tren Zumba Pakai Musik Rock, Mau Coba?

Terakhir, Seringai menutup serunya konser Supermusic.ID bersama metalhead yang tak lelah berjingkrak dan bernyanyi bersama.

“Penonton yang datang tak sekadar nonton konser musik, tapi bisa menikmati keseruan lainnya mulai dari aneka games, pertunjukan mural sampai beragam foodtruck untuk bersantap bersama teman-teman,” kata Intan dari Gitarplus selaku event organizer konser ini.

Konser tiga band cadas malam itu berakhir dengan sorakan puas metalhead. Beberapa masih meneriakkan nama idolanya dengan harapan ada list terakhir yang masih bisa dinyanyikan.

The SIGIT, RTF, dan Seringai akan memanjakan pencinta musik rock kembali pada Minggu 3 Desember 2017 di Lapangan Kompas, Jakarta Barat.

Lalu, dilanjutkan pada Sabtu 9 Desember 2017 dengan band penampil NTRL, Killing Me Inside, dan Scaller di Lapangan Rindam, Jakarta Timur. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya