Indonesia Kembali Kedatangan Vaksin Bantuan Pemerintah Prancis

Indonesia kembali kedatangan vaksin bantuan pemerintah Prancis.
Sumber :

VIVA – Indonesia kembali kedatangan vaksin yang merupakan bantuan pemerintah Prancis. Dalam kedatangan tahap ke-88 ini, tiba sejumlah 688.800 dosis vaksin AstraZeneca.

“Sore ini, telah tiba 688.800 dosis vaksin AstraZeneca sebagai dose-sharing jalur Covax Facilities dari Pemerintah Prancis," ujar Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Rabu (13/10/2021).

Dia menambahkan, dengan ketibaan vaksin tahap ke-5 ini, total dukungan vaksin Prancis yang telah diterima Indonesia berjumlah 3.852.340 dosis AstraZeneca. Jumlah melebihi komitmen awal yaitu tiga juta dosis yang disampaikan Presiden Prancis kepada Presiden Indonesia pada 4 Agustus 2021 yang lalu.

“Apresiasi mendalam atas bantuan dan dukungan dari Prancis. Solidaritas dan kerja sama yang kuat menjadi modal utama kita bersama mengatasi pandemi COVID-19," katanya.

Sebagai tambahan informasi, dengan kedatangan Rabu (13/10/2021) ini maka jumlah vaksin yang telah tiba di tanah air mencapai 281.216.720 dosis. Baik berupa vaksin jadi mau pun masih dalam bahan baku atau bulk.

Usman Kansong, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo menambahkan pemerintah akan terus bekerja keras guna memenuhi kebutuhan vaksin untuk rakyat Indonesia.

Menurutnya, dengan penduduk yang besar upaya untuk melakukan akselerasi vaksinasi akan terus dilakukan. Percepatan vaksinasi tidak akan berhasil tanpa dukungan masyarakat.

Usman juga menekankan, vaksin dan kepatuhan terhadap protokol kesehatan akan menjadi modal yang kuat bagi Indonesia untuk terus menurunkan angka penyebaran virus. "Oleh karena itu, ayo vaksinasi, dan terus patuhi protokol kesehatan," ajak Usman.

mRNA: Vaksin Masa Depan dan Kunci Ketahanan Nasional?
Helena Lim

Sosok Helena Lim, ‘Crazy Rich’ PIK Jadi Tersangka Kasus Korupsi Timah

Helena Lim, yang dikenal crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi dalam tata niaga komoditas timah.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024