Berburu Mobil Bekas untuk Mudik Lebaran 2023

mobbi hadirkan promo menarik spesial Ramadan
Sumber :
  • Mobbi member of ASTRA

VIVA – Menjelang mudik lebaran 2023, banyak orang berburu mobil bekas yang akan digunakan sebagai kendaraan pribadi nantinya. Mobil bekas menjadi pilihan yang tepat karena harganya yang lebih terjangkau daripada mobil baru.

Isuzu Pamer Teaser V-Cross Facelift, Meluncur Sebentar Lagi

Di bulan Ramadhan ini, beberapa situs jual beli mobil bekas menawarkan berbagai promo menarik yang sungguh sayang untuk dilewatkan. Salah satunya adalah mobbi.

mobbi, sebagai salah satu situs jual beli mobil bekas berkualitas, menghadirkan promosi menarik spesial Ramadhan yang tentunya akan menghemat budget para pelanggan.

Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta: Ada MPV Mewah dan Hatchback Keren

“Selama Ramadan 2023, mobbi Mudik Certified hadir dengan campaign #IniJalanMudikku yang menawarkan berbagai program promosi, seperti tersedianya mobil berkualitas mobbi Mudik Certified dengan cicilan mulai dari Rp 2 jutaan dan benefit hingga Rp 3 juta,” ujar Director and Co-CEO PT Astra Digital Mobil (mobbi), CK Yap.

Promosi ini dapat menjadi saat yang tepat bagi banyak orang yang ingin memiliki mobil pribadi, baik untuk berkegiatan selama bulan Ramadhan atau digunakan saat mudik Lebaran nanti.

Cari Honda Brio Bekas? Ini Daftar Harga dan Pajak Tahunannya

Ada banyak pilihan mobil bekas berkualitas yang tersedia di mobbi, seperti Daihatsu Xenia, Toyota Avanza, Suzuki Ertiga, Datsun, dan GranMax. Jenis-jenis mobil yang memang cocok digunakan sebagai kendaraan saat mudik lebaran 2023.

Selain itu, mobbi juga menghadirkan program mobbi Mudik Certified yang diharapkan dapat mendukung kelancaran mudik lebaran 2023. Ada banyak hal yang bisa didapatkan pelanggan mobbi melalui program ini, seperti bantuan darurat 24 jam dan program proteksi sekeluarga.

“Seiring dengan meningkatnya mobilitas masyarakat pasca penghapusan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan tidak adanya pembatasan perjalanan, kami melihat penjualan mobil berpotensi meningkat pada periode Ramadan-Idulfitri tahun ini sebab masyarakat cenderung menggunakan mobil pribadi sebagai pilihan moda transportasi utama pada masa mudik lebaran nanti. Untuk itulah mobbi menghadirkan program mobbi Mudik Certified untuk memberikan keamanan dan kenyamanan, serta menciptakan kenangan manis bersama keluarga saat melakukan perjalanan mudik bersama,” papar President Director PT Astra Digital Mobil (mobbi), Naga Sujady.

Jadi, tidak hanya mendapatkan promosi yang menghemat anggaran, para pelanggan mobbi juga mendapatkan proteksi perjalanan bagi keluarga tercinta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya